SuaraJakarta.id - Angka kasus COVID-19 di Jakarta terus meroket setiap harinya dalam tiga pekan terakhir. Saat ini hanya ada dua kelurahan di Jakarta yang masuk zona hijau.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan, dari 267 kelurahan di Jakarta, sebanyak 265 kelurahan memiliki kasus aktif COVID-19.
Adapun saat ini jumlah kasus aktif di Jakarta menyentuh angka 44.931 orang.
"Tinggal dua kelurahan lagi yang tidak ada kasus positif," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (25/6/2021).
Baca Juga: 10 Kawasan Zona Merah, 2.166 RW di Jakarta Sudah Terkepung Covid-19
Setelah sempat melandai di bulan Mei, kasus COVID-19 di Jakarta meroket dengan penambahan harian mencapai ribuan kasus tiap harinya.
Bahkan rekor harian baru saja terpecahkan dengan laporan 7.505 kasus positif COVID-19 pada Kamis (24/6/2021) kemarin.
Kelurahan Kapuk menjadi wilayah dengan kasus aktif terbanyak saat ini dengan 426 kasus.
Secara berurutan, 19 Kelurahan lainnya tercatat memiliki kasus aktif di atas 250 orang.
Berikut 20 daftar kelurahan di Jakarta dengan kasus COVID-19 terbanyak:
Baca Juga: Pemprov DKI Siapkan 7.936 Bed Isolasi Pasien COVID-19 di Rusun Pasar Rumput
- Kapuk: 426 Kasus
- Cengkareng Timur: 386
- Pejagalan: 377
- Sunter Jaya: 344
- Cibubur: 343
- Cengkareng Barat: 312
- Ciracas: 306
- Lubang Buaya: 305
- Kelapa Dua Wetan: 302
- Jagakarsa: 297
- Palmerah: 296
- Pondok Kelapa: 287
- Kembangan Utara: 285
- Kebon Jeruk: 283
- Duri Kosambi: 278
- Cilandak Barat: 274
- Penggilingan: 271
- Pondok Pinang: 264
- Kalideres: 261
- Pondok Bambu: 255
Berita Terkait
-
Riza Patria Sibuk Usai Dilantik Jadi Wamendes, RK: Tim Pemenangan Lapis Dua Kencang Kerjanya
-
Riza Patria Jadi Calon Wamen, RK: Bukti Ketua Timses RIDO Bukan Kaleng-kaleng
-
251 Kelompok Relawan Dukung RK-Suswono, Timses Minta Tak Ada yang Sebar Hoaks
-
Riza Patria: Tim Pemenangan RIDO Sudah Siap Tempur!
-
Sudah Setor ke KPU DKI Jakarta, Ini Susunan Tim Sukses Pasangan Ridwan Kamil-Suswono
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting