SuaraJakarta.id - Berbagai langkah dilakukan Pemkab Tangerang dalam menyediakan fasilitas isolasi mandiri (isoman) bagi pasien COVID-19.
Kekinian, gedung eks Mapolresta Tangerang disiapkan menjadi lokasi isoman bagi pasien COVID-19 dengan status orang tanpa gejala (OTG) hingga gejala ringan.
"Saya kira ini gedung eks Mapolres Tangerang ini bisa dijadikan alternatif sebagai tempat isolasi mandiri untuk pasien OTG. Khususnya juga untuk para anggota Polres yang terkonfirmasi dan masih positif, keluarganya dan masyarakat setempat," kata Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesal Rasyid di lokasi, Rabu (4/7/2021).
Maesal mengatakan penyediaan tempat bagi pasien COVID-19 dengan status OTG tersebut dilakukan dalam rangka menekan angka penularan virus corona di wilayah Kabupaten Tangerang, yang saat ini grafiknya terus mengalami peningkatan.
Baca Juga: 548 Pasien Covid-19 Meninggal Saat Isoman di Rumah dan Luar RS
"Jadi sehubungan dengan tingkat penularan virus masih tinggi, maka kita mencari tempat-tempat yang bisa dijadikan isolasi mandiri bagi pasien OTG supaya bisa terkontrol," katanya.
Ia mengungkapkan kapasitas dari gedung eks Mapolresta tersebut bisa menampung sekitar 100-150 tempat tidur dan diharapkan dapat menopang rumah singgah isolasi mandiri di Hotel Yasmin yang sudah overload.
Maesal menambahkan, pihaknya juga akan secepatnya memenuhi kelengkapan dari ruangan yang dijadikan tempat isolasi itu dengan perlengkapan seperti kasur, bantal untuk istirahat pasien. Kemudian, tersedia dapur, kamar mandi, tempat wudhu dan tempat shalat.
"Secepatnya kami akan siapkan kelengkapannya, sehingga dalam waktu yang tidak terlalu lama, gedung ini bisa segera difungsikan sebagai tempat isolasi mandiri pasien OTG" katanya.
Selain itu, ia mengaku bahwa Pemkab Tangerang akan terus berupaya untuk mencari solusi guna memenuhi ketersediaan tempat isoman bagi pasien COVID-19 dengan mendorong seluruh Satgas di kecamatan-kecamatan yang ada di wilayahnya itu.
Baca Juga: Keterisian RS Covid-19 Nasional Sudah 77 Persen, 11 Provinsi Jauh di Atas Normal
"Kami tentunya akan terus berupaya dan tidak berhenti untuk mencari tempat-tempat isolasi mandiri guna menekan angka penularan COVID-19," katanya. [Antara]
Berita Terkait
-
Renovasi Tuntas! Indomilk Arena Kini Lebih Megah dan Ramah Disabilitas
-
Usai Viral, KKP Setop Pemagaran Laut Ilegal di Tangerang Gegara Rusak Ekosistem
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong