SuaraJakarta.id - Melonjaknya kasus COVID-19 di Jakarta dalam beberapa waktu terakhir membuat kebutuhan akan tabung oksigen juga ikut meningkat.
Sejumlah pihak berupaya membantu masyarakat yang dengan menyediakan peminjaman tabung oksigen.
Hal itu pula yang dilakukan Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Polsek Kelapa Gading menyediakan lima tabung oksigen yang bisa dipinjam warga yang tengah isolasi mandiri di rumah.
Baca Juga: Anak Buah Sri Mulyani Patungan Beri Bantuan 100 Tabung Oksigen ke Wisma Atlet
Kapolsek Kelapa Gading, AKP Rio Mikael L. Tobing mengatakan, lima tabung oksigen bisa dipinjam warga positif COVID-19 di wilayah Kelapa Gading.
Syarat peminjamannya pun sangat mudah. Menurut Mikael, syaratnya warga hanya diminta untuk menjaminkan kartu tanda penduduk (KTP).
"Kami memiliki lima tabung oksigen yang dapat dipinjam masyarakat Kelapa Gading dengan menjaminkan KTP yang nantinya bisa digunakan hingga satu minggu," kata Mikael ketika dikonfirmasi, Kamis (22/7/2021).
Saat ini, satu dari lima tabung oksigen itu sudah dipinjam warga RW 14 Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Mikael menambahkan, warga yang sudah selesai isolasi mandiri bisa mengembalikan tabung ke Markas Polsek Kelapa Gading agar bisa diisi ulang dan dipinjamkan kepada warga yang lain.
Baca Juga: Dugaan Penimbunan Ratusan Tabung Oksigen di Kalbar, Dua Orang Diperiksa
Mikael juga mengimbau warga peminjam tabung oksigen agar memiliki selang sendiri untuk menghindari risiko penularan COVID-19 akibat penggunaan secara bergantian.
Berita Terkait
-
Saksi Ungkap Gazalba Saleh Beli Kaca Rp 13 Juta untuk Rumah Teman Wanitanya
-
Keluhkan Pembangunan Tower 20 Meter di Atas Masjid, Warga Kelapa Gading Datangi Gedung Dewan
-
6 Fakta Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading, Pelaku Sempat Kabur ke Lampung
-
Fakta Baru Kasus Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading: Korban Dipaksa Minum Obat Penggugur Kandungan
-
Pengakuan Tersangka Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading, Jadi Selingkuhan Korban Sejak 2021
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati
-
Mas Dhito Minta Tim Relawan Paslon 02 Segera Lakukan Pembersihan APK
-
Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
-
Wanita 45 Tahun Aniaya Ibu Kandung di Palmerah, Diduga Gangguan Jiwa
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya