SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengakui adanya lahan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Rorotan, Jakarta Utara yang ambles. Sebab, tempat pemakaman tersebut dahulunya merupakan rawa.
Riza mengatakan, rawa di lokasi itu telah dikeruk demi menambah jumlah lahan pemakaman. Lantaran bekas rawa, maka tanah menjadi tidak stabil dan akhirnya ambles.
"Memang makam di Rorotan itu sebelumnya rawa, kemudian kami uruk dan ternyata ada yang amblas," ujar Riza di Balai Kota DKI Jamarta, Selasa (31/8/2021).
Solusinya, kata Riza, pihaknya sudah mengerahkan sejumlah personel hingga alat berat guna memadatkan tanah di TPU Rorotan. Diharapkan kejadian amblas ini tak lagi terulang.
Baca Juga: Ada Makam Amblas di TPU Rorotan, Wagub DKI Janji Carikan Solusi
"Nanti kita akan carikan solusinya, dinas pemakaman dibantu dinas SDA dan dinas terkait kita carikan solusinya," tuturnya.
Untuk penanganan sekarang ini, pihaknya akan melakukan pemadatan lahan. Lalu dibuatkan juga pengairan yang lebih baik agar tanah lebih kuat.
"Perlu ada pemadatan dan sebagainya, perlu dijaga agar di bawah makam itu tidak ada arus aliran air," pungkasnya.
Untuk diketahui, sejumlah petak makam di Taman Pemakaman Umum atau TPU Rorotan yang berbentuk gundukan, kini mulai rata dengan tanah di sekitarnya.
Area tanah di sekitar makam pun retak-retak, kondisi itu terlihat di sejumlah area blok makam Syuhada dan blok makam Santo Yosef-Arimatea.
Baca Juga: Sejumlah Makam Amblas di TPU Khusus COVID-19 Rorotan
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berjanji untuk mencari solusi atas persoalan makam yang amblas di Rorotan, Jakarta Utara.
Berita Terkait
-
Ahmad Riza Patria: Semoga Suara.com Terus Berjaya dan Mencerahkan Masyarakat
-
Dua Bulan Jalan, Wamen Desa Riza Patria Klaim MBG Berhasil: Sekarang 110 Negara Punya Program Sama
-
Resmi Jadi Wagub DKI, Tugas Berat Menanti Rano Karno, Lebih Berat dari Gubernur Banten
-
Tirai Baru Demokrasi: Ambang Batas Lenyap, Mahar Politik Merajalela
-
Riza Patria Soal Peluang RK-Suswono Masuk Kabinet Usai Kalah di Pilkada Jakarta: Pak Prabowo Sudah...
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- TIPU UGM Daftarkan Gugatan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Pengadilan
- Rebut Mic dari Pengacara, Adab Lisa Mariana Kena Sentil Psikolog: Emang Ini Sinetron?
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Gubernur Pramono Anung Ingin Rebranding Bank DKI: Bisa Jadi Bank Betawi
-
Semanggi Tak Bercahaya Lagi, Pramono Geram Lampu Dicuri
-
Siap-siap Daftar! Pemprov DKI Buka Rekrutmen 1.652 PPSU, Ini Syaratnya
-
Acara Gowes Bareng Pramono Bakal Lintasi JLNT, Komunitas Pesepeda dan Pejalan Kaki Menolak