SuaraJakarta.id - Warga Ciledug Tangerang dihebohkan dengan adanya kertas Alquran yang dijadikan pembungkus petasan.
Kertas Alquran jadi pebungkus petasan, diketahui dari potongan kertas petasan yang telah diledakkan sebagai salah satu rangkaian acara pernikahan warga.
Video adanya potongan kertas Alquran pun viral di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun @info_ciledug.
Dalam video tersebut, terlihat potongan kertas yang diduga dari Al-quran itu berserakan di tanah. Hal itu, usai petasan yang terbungkus kertas tersebut diledakkan oleh warga.
Baca Juga: Kesaksian Warga Soal Petas Berbahan Kertas Alquran: Bagian Luar Dibungkus Merah Putih
Terlihat, potongan kertas berwarna kuning tersebut secara jelas tertulis ayat-ayat Alquran dengan tinta warna hitam.
Video yang sama juga diunggah oleh akun @ciledug24jam, tertulis keterangan dari salah satu pihak keluarga yang menjelaskan awal mula hingga kemudian diketahui adanya kertas sobekan al-quran yang digunakan pembungkus petasan itu.
"Kronologi nya seperti ini. Paman saya menikahkan anaknya pada tanggal 11 September 2021, jam 16.00 WIB alamat Kelurahan Parung Serab, RT 01 RW 06, Ciledug. Biasanya klu adat di kampung kami selesai akad nikah membunyikan petasan, sebagai tanda pemberitahuan bahwa acara akad nikah sudah selesai," katanya dikutip SuaraJakarta.id, Minggu (12/9/2021)
Semula, pihaknya biasa saja. Tetapi setelah petasan diledakkan, pihak keluarga pengantin dibuat terkejut lantaran banyak kertas berserakan bertuliskan ayat al-quran usai petasannya diledakkan.
Baca Juga: ASTAGFIRULLAH! Kertas Alquran Jadi Bahan Petasan, Ditemukan di Ciledug Tangerang
"Pas ketika selesai petasan dibakar ternyata bahan kertas yang digunakan untuk membuat petasan tersebut adalah sobekan kertas Alquran. Awalnya kami tidak tahu, karna kulit pembungkus itu berwarna merah putih," ungkapnya.
Dari keterangan tersebut, diketahui bahwa petasan yang dibungkus dengan sobekan kertas Alquran itu dibeli di wilayah Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.
"Petasan di beli di Kebon Manggis, Pondok Kacang Timur," sebutnya.
Kertas Alquran dijadikan pembungkus petasan itu kali pertama ditemukan oleh Leorinsius (20) dan Asmuni (25).
Saat itu, keduanya akan minum kopi di tempat pembakaran petasan tersebut. Keduanya kemudian terkejut, lantaran mendapati potongan kertas al-quran berserakan usai meledak karena dijadikan petasan.
"Kan lagi akad, petasan nyala lalu besan dateng saya minggir ke sini buat ngopi. Meledakknya jam 4 sore. Saya lihat ke sini kok ada tulisan arab, pas saya baca ini alquran. Langsung lapor ke pak ustad, lalu disuruh di sapuin," kata Leorinsius.
Sementara Asmuni menuturkan, petasan tersebut semula terbungkus kertas putih.
"Awalnya dibungkus kertas putih, ketutup, pas meledak baru ketahuan ternyata pake kertas alquran," pungkasnya.
Herman Permana warga yang membeli petasan tersebut mengatakan, petasan tersebut dia beli di salah satu pedagang di Jalan dr Cipto Mangunkusumo, Gang H Nasar, Kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Tangsel pada Jumat (12/9/2021).
Tetapi, saat itu dirinya tak mengetahui jika petasan yang dibelinya ternyata terbuat dari kertas yang berisikan ayat al-quran.
"Waktu beli nggak kelihatan, karena dilapisin kertas putih. Awal enggak sempat curiga, karena udah tiga kali pesta juga selalu beli petasan, tapi baru kali ini kayak gini," ungkapnya.
Herman mengaku, dirinya terkejut lantaran petasan tersebut dilapisi kertas berisi ayat al-quran dan membuat heboh warga. Dia pun mengaku, baru pertama kali membeli petasan di pedagang tersebut.
"Kaget saya, kalau tahu saya nggak bakal beli. Baru itu beli di situ, kemaren sodara saya pesta beli di situ, tapi enggak kayak gini," bebernya.
Kini, setelah menggelar pernikahan anak bungsunya itu, Herman pun harus berurusan dengan pihak kepolisian. Dia bakal dimintai keterangan terkait pembelian petasan yang dilapisi kertas al-quran itu.
Sementara Kapolsek Ciledug Kompol Poltar Lumban Gaol mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan untuk menelusuri pembuatan petasan dilapisi kertas al-quran itu.
"Sedang ditelusuri," singkatnya saat dikonfirmasi.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Dua Kelompok Remaja di Senen Tawuran Petasan Usai Salat Ied
-
Warga Depok, Bekasi Hingga Tangerang Dilarang Gelar Konvoi Malam Takbiran di Jakarta
-
Pencapaian Sohwa Halilintar Bikin Takjub, Ini Keutamaan Khatam Alquran di Bulan Ramadan
-
Pengertian Itikaf, Amalan hingga Syarat-syaratnya
-
Ingatkan Sanksi Menanti, Satpol PP DKI Minta Warga Tak Main Petasan Jelang Lebaran Idul Fitri
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?