SuaraJakarta.id - Bioskop di Jakarta mulai dibuka hari ini, Kamis (16/9/2021). Pemerintah Kota Jakarta Barat pun membentuk tim gabungan untuk memantau penerapan protokol kesehatan (prokes) di bioskop.
"Untuk pengawasan ada tim gabungan. Ini berdasarkan hasil rapat kemarin, ada tim gabungan yang dikoordinir sama Satpol PP wilayah," kata Kepala Seksi Pengawasan Sudin Pariwisata Ekonomi Kreatif Jakarta Barat, Budi Suryawan saat dikonfirmasi, Kamis (16/9).
Budi menjelaskan, tim gabungan tersebut terdiri dari Sudin Parekraf, Satpol PP tingkat kota dan Sudin Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah (PPKUKM).
Mereka akan berkeliling ke setiap pusat perbelanjaan sekaligus memantau penerapan prokes di setiap gerai.
Baca Juga: Bioskop di Jakarta Mulai Dibuka, Ini Daftar Film yang Diputar
"Kalau di dalam mal itu ada fasilitas seperti bioskop. Itu ranah kita, jadi kita periksa," kata Budi.
Budi memastikan seluruh bioskop menerapkan prokes. Seperti penggunaan masker bagi pengunjung dan karyawan, ketersediaan pengecek suhu tubuh dan cairan pembersih tangan hingga kapasitas di dalam studio.
Untuk kapasitas dalam studio, dia menekankan hanya boleh menampung 50 persen dari kapasitas total penonton.
"Misalkan nampungnya 200, kalau 50 persen ya 100 pengunjung. Nah, kita lihat kesiapannya seperti apa," kata dia.
Hingga saat ini, berdasarkan data yang dihimpun, sedikitnya ada 16 bioskop di Jakarta Barat.
Baca Juga: Bioskop Buka Hari Ini, Ada Film Black Widow, The Suicide Squad dan Fast & Furious 9
Namun Budi belum bisa memastikan bioskop mana saja yang sudah beroperasi.
Berita Terkait
-
Cara Dapat Promo Popcorn XXI Hari Ini: Nonton Hemat Makin Seru!
-
Update Promo Nonton Bioskop Hari Ini di XXI dan CGV: Cek Diskon dan Jadwal Terbaru!
-
Promo MTix Hari Ini, Nonton Film Makin Seru dengan Beragam Diskon Menarik
-
Bioskop Virtual di Minecraft: Ketika Nonton Film Jadi Petualangan Interaktif
-
Rilis sejak Libur Lebaran, Box Office Indonesia Diisi Pabrik Gula dan Jumbo
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Gubernur Pramono Anung Ingin Rebranding Bank DKI: Bisa Jadi Bank Betawi
-
Semanggi Tak Bercahaya Lagi, Pramono Geram Lampu Dicuri
-
Siap-siap Daftar! Pemprov DKI Buka Rekrutmen 1.652 PPSU, Ini Syaratnya
-
Acara Gowes Bareng Pramono Bakal Lintasi JLNT, Komunitas Pesepeda dan Pejalan Kaki Menolak