SuaraJakarta.id - atuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang Selatan (Satpol PP Tangsel) mengamankan bayi yang dijadikan pengamen manusia silver di Pamulang setelah viral di media sosial dan ramai diberitakan.
Bayi tersebut diamankan bersama ibunya yang merupakan pengamen manusia silver. Keduanya diamankan di kontrakan mereka di kawasan Pamulang, Tangsel, Sabtu (25/9/2021) malam.
Diketahui, sang ibu berinisial NK (21). Sementara bayinya berinisial MFA, berusia 10 bulan. Saat diamankan, NK baru saja pulang mengamen sebagai manusia silver.
Kasi Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangerang Selatan, Muksin Al Fachry mengatakan, bayi itu memang sengaja dijadikan manusia silver untuk mengamen.
Namun, kata Muksin, sang ibu berdalih bukan dirinya yang menjadikan bayinya jadi manusia silver lalu dibawa mengamen untuk membuat orang lain iba dan memberi uang.
"Dari pengakuan ibunya, anaknya itu biasanya ini dititipkan di tetangganya. Tetapi di hari itu, dibawa sama temannya, berinisial Bang E dan B, katanya lagi dibaluri cat silver. Pengakuan Ibu N, tidak tahu soal itu," kata Muksin.
NK juga mengaku merupakan pendatang atau bukan warga Tangsel asli. Dia menjadi manusia silver untuk memenuhi kebutuhan bayinya untuk membeli susu dan popok.
Diketahui, MFA tak lagi menyusu ASI sejak usia 6 bulan dan kini hanya mengandalkan asupan susu formula.
"Mereka bukan warga tangsel, tidak punya KTP. Bayi itu juga belum punya akte kelahiran, karena lahirnya bukan di rumah sakit," paparnya.
Baca Juga: Viral Video Jadul Anang, Aurel Hermansyah saat Bayi Disorot: Lincah Abis!
Usai diamankan, NK dan bayinya yang dijadikan manusia silver untuk mengamen itu dibawa ke Dinas Sosial Kota Tangsel untuk penanganan lebih lanjut.
Viral di Medsos
Diberitakan sebelumnya, sebuah foto viral di medsos memperlihatkan seorang perempuan yang menjadi manusia silver dengan membawa bayi di kawasan SPBU Parakan, Pamulang, Tangerang Selatan.
Dalam foto yang diunggah akun Instagram @Tangsel_Update, terlihat bayi itu turut dicat silver di area wajah, lengan, hingga kaki.
"Perlu perhatian khusus, manusia silver di Tangerang Selatan membawa balitanya, (tujuannya) untuk belas kasihan para pengguna jalan sekitar," tulis akun tersebut.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Terpopuler: 71 Merek Tas Mewah Sandra Dewi hingga Viral Karangan Bunga Pelakor Dokter Gatal
-
7 Sunscreen Viral TikTok yang Ampuh Lawan Flek Hitam, Sudah Buktiin?
-
Drama China Laris: Pendapatan Capai Rp156 Triliun, Lampaui Box Office Lokal
-
Detik-detik Pegawai Dapur SPPG Takalar Ngamuk, Diduga Akibat Gaji Dipotong Sepihak
-
Patut Diacungi Jempol, Perempuan Ini Berani Tegur Oknum Polisi Usai Jadi Korban Catcalling
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Wanita Ini Ngamuk ke Polisi Saat 'Catcalling', Apa yang Terjadi?
-
Kenapa Kasus Tom Lembong Dihentikan Tapi Terdakwa Lain Tetap Lanjut? Ini Penjelasan Hakim
-
Satu Unit Mobil Disita KPK Dari Rumah Mantan Sekjen Kemenaker
-
Waspada! Hujan Mikroplastik Mengintai, Ini Bahaya dan Cara Melindungi Kulit Kamu
-
Sumber Air Pegunungan di Balik Produksi AMDK: Fakta Ilmiah dan Klarifikasi Publik