SuaraJakarta.id - PT MRT Jakarta menargetkan pembangunan Simpang Temu di Dukuh Atas, Menteng, Jakarta Pusat, rampung pada April 2023 untuk mengakomodasi integrasi layanan transportasi umum.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan dimulainya konstruksi Simpang Temu yang berlokasi di bekas Pasar Blora, Menteng, Jakarta, Rabu (13/10/2021).
Anies berharap sarana tersebut memudahkan masyarakat dalam memperoleh akses transportasi baik dari segi fasilitas maupun biaya.
"Jadi, Kota Jakarta bisa lebih ramah lingkungan karena polusi terkurangi," kata Anies.
Baca Juga: Anies Lantik 2 Wali Kota Baru, Ketua DPRD DKI: Jangan Sampai Jadi Kacung Pengembang
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga mengharapkan fasilitas tersebut akan mencerminkan orientasi masa depan sehingga menjadi pemicu regenerasi perkotaan dan mendorong Jakarta sejajar dengan kota-kota besar lain di dunia.
"Titik ini di kawasan Dukuh Atas menjadi kawasan pertama. Kita lakukan pembangunan dengan konsep berorientasi transit," kata Anies.
Simpang Temu merupakan salah satu fasilitas yang dibangun di Kawasan Berorientasi Transit (KBT) Dukuh Atas. Penamaannya disesuaikan dengan pertemuan banyak moda transportasi.
Anies menambahkan, Simpang Temu nantinya terdiri atas dua lantai bawah tanah dan 11 lantai memiliki fungsi sebagai perkantoran.
Selain itu, ritel dan lokasi transit untuk menurunkan dan menaikkan penumpang TransJakarta dan ojek daring serta tahap selanjutnya dihubungkan dengan Stasiun KCI Sudirman.
Baca Juga: Anies Lantik 7 Pejabat Eselon 2, Ada Wali Kota Jakbar dan Jaksel
Sebelumnya, Direktur Utama MRT Jakarta William P Sabandar di Jakarta, Kamis (30/9) menjelaskan anggaran pembangunan "transport hub" itu diperkirakan mencapai Rp160 miliar.
Adapun kontraktor pengerjaan Simpang Temu pada lahan seluas 2.445 meter persegi itu dilaksanakan BUMN PT Pembangunan Perumahan (PP) dengan masa konstruksi diperkirakan 14-18 bulan sejak dimulainya konstruksi pada Oktober 2021.
Pembangunan ini merupakan kolaborasi PT MRT Jakarta, Perumda Pasar Jaya, PT Pembangunan Perumahan (Persero) dan para pemangku kepentingan lainnya. [Antara]
Berita Terkait
-
Suara Pendukung Anies jadi Rebutan di Pilkada Jakarta, HNW: Tak Perlu Ada Dikotomi Anak Abah atau Bukan!
-
Jika jadi Gubernur, RK Janji Lanjutkan Program Rumah DP Rp0 Anies Pakai Teori Baru: Saya Sudah Ada Rumusnya
-
Diserang Bertubi-tubi di X, Publik Curiga Aksi Buzzer untuk Jegal Anies di Pemilu 2029: Ampun Dah..
-
Cek Fakta: Anies Baswedan Bentuk Partai Perubahan Indonesia (PPI), Benarkah?
-
Penampakan Lawas Jokowi, Anies dan Ahok Masih 'Satu Geng', Netizen Kenang Masa Ini
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum