SuaraJakarta.id - Seorang petugas penyambungan kabel untuk penerangan jalan umum atau PJU, Ahmad Safaat meregang nyawa akibat tersengat listrik saat menjalankan tugasnya di Jalan Warakas Raya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (21/10/2021).
"Korban petugas PJU sedang melaksanakan giat pemeliharaan kabel," kata Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu Eko Budianto di Jakarta seperti dilaporkan Antara.
Eko mengatakan, petugas penyelamatan yang dikirim ke lokasi berhasil mengevakuasi jasad korban. Namun petugas terkendala lantaran tali pengaman yang masih terikat membuat posisinya tergantung di atas tiang listrik.
Petugas penyelamat terpaksa memotong tali pengaman yang mengikat tersebut dengan menggunakan pisau hingga akhirnya tubuh korban berhasil dievakuasi dan diturunkan.
"Kami langsung mengerahkan satu unit (kendaraan evakuasi) dengan lima personel untuk mengevakuasi korban yang sudah meninggal dunia. Dugaan penyebab kematian karena tersengat listrik," ujar Eko.
Ketika tubuhnya diturunkan, rekan korban sesama petugas PJU bernama Ade langsung memberikan pertolongan pertama dengan melakukan Cardiopulmonary Resuscitation (CPR) atau tindakan memompa jantung korban menggunakan tangan disertai dengan memberi bantuan napas lewat mulut.
Korban dinyatakan sudah meninggal dunia oleh petugas Dinas Kesehatan yang ikut dalam proses evakuasi di lokasi kejadian.
Untuk kepentingan autopsi, jasad korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati dan penyelidikan kasus ini kini ditangani oleh Polsek Tanjung Priok.
Baca Juga: Hari Ini WSKT Terima Pembayaran Rp2,44 triliun Dari Pembayaran Tol Cibitung Dari PT API
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Genangan Air Masih Terjadi di Jakarta, Ini Update Banjir Hari Ini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya