SuaraJakarta.id - Petugas Pemadam Kebakaran atau Damkar Jakarta Selatan Sektor Pasar Minggu dan Penanganan Prasarana dan Sarana Umum/PPSU Kelurahan Pejaten Timur bergotong-royong membersihkan lumpur sisa banjir yang menutupi permukaan jalan dan pekarangan rumah.
Danton Grup A Damkar Pasar Minggu, Ari Santoso mengatakan pihaknya fokus membersihkan lumpur pada dua lokasi di Pejaten Timur, yakni Jalan Masjid Al Makmuriyah RW 07 dan Jalan Kemuning Dalam RW 08.
"Untuk personel pembersihan pascabanjir ada sepuluh di Jalan Masjid Al Makmur Gang Buntu dan 5 personil di Jalan Kemuning Dalam 1. Nanti bergantian jam 12.00 WIB, jadi sekarang kurang lebih 30 orang," kata Ari saat ditemui Antara di Pejaten Timur, Senin (8/11/2021).
Selain petugas Damkar, BPBD DKI Jakarta juga mengerahkan sejumlah petugas guna mempercepat pembersihan lumpur di dua lokasi itu.
Sebanyak satu unit pompa portabel dan empat unit selang pemancar digunakan untuk mengambil air di Sungai Ciliwung guna membersihkan genangan lumpur dengan ketebalan 15-20 sentimeter.
"Ditargetkan sampai sore ini selesai, kecuali ada kiriman mungkin kita akan tunda, tapi bila kondisi saat ini bertahan, sore mungkin selesai," ujarnya.
Banjir melanda Kelurahan Pejaten Timur dengan ketinggian sekitar dua meter pada Minggu (7/8) pukul 23.00 WIB, kemudian surut total pada Senin sekitar pukul 07.00 WIB.
Akibatnya sebanyak empat Rukun Warga (RW) terdampak. Saat ini warga telah kembali ke rumah masing-masing untuk membersihkan rumahnya dari sisa banjir.
Kelurahan Pejaten Timur pun telah menyiapkan petugas, perahu hingga mendirikan tujuh posko pengungsian guna mengantisipasi kenaikan muka air di Sungai Ciliwung.
Baca Juga: Kali Ciliwung Meluap, 4 RW Di Pejaten Timur Kebanjiran
Lurah Pejaten Timur, Mohamad Rasyid mengatakan posko banjir tersebut disiapkan bagi warga yang kerap tergenang banjir saat permukaan air meningkat di Sungai Ciliwung.
"Setiap RW ada posko banjir. Kita sudah siagakan dan persiapkan posko banjir di tingkat RW itu ada di RW 3, 5, 6, 7, 8, 9, 10, dan satu kelurahan," kata Rasyid.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Punya Rp150 Juta? Ini 8 MPV Keluarga Bekas yang Masih Layak Dibeli di 2026
-
15 Promo Indomaret untuk Belanja Awal Tahun, Minyak Goreng hingga Susu Diskon
-
10 Merek Mobil Bekas Paling Ramah Bengkel, Spare Part KW Mudah Dicari
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Viral Menteri Bahlil Minta PLN Menaikkan Harga Token Listrik 2026, Benarkah?