SuaraJakarta.id - Polres Metro Bekasi Kota mengungkap penyebab bocah SMP berinsial K yang nekat loncat dari jembatan ke Tol Japek (Jakarta-Cikampek), Selasa (9/11/2021).
Aksi nekat bocah berusia 12 tahun itu viral di media sosial setelah videonya diunggah sejumlah akun Instagram.
Terkait hal ini, Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengungkap penyebab korban nekat melompat.
Berdasarkan keterangan sementara, kata Erna, bocah SMP itu melakukan aksi nekat tersebut karena permintaannya tak dituruti orang tuanya.
"Pagi hari korban meminta sesuatu kepada orang tua, namun tidak dituruti," katanya saat di konfirmasi, Selasa (9/11/2021).
Erna juga mengatakan, sebelum lari ke jembatan yang terputus, korban dengan orang tuanya sempat cekcok.
"Sekira pukul 09.00 WIB pada saat cekcok, korban melarikan diri dari rumah ke TKP (dengan cara) melompat pagar pembatas seng, lanjut lompat ke bawah area jalan Tol Jakarta-Cikampek (Tol Japek)," jelasnya.
Setelah terjatuh, korban sempat tidak sadarkan diri hingga harus dievakuasi ke RS Harum Jakarta Timur.
"PJR Koorlantas dan ambulans Jasamarga langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Harum," jelasnya.
Baca Juga: Akhir Pelarian Tersangka Narkoba Loncat dari Lantai 2 Mapolresta Pekanbaru
Beruntung, korban masih dapat diselamatkan. Menurut informasi, korban akan dirujuk ke RS Polri Kramat Jati untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
-
Hore! Purbaya Resmi Bebaskan Pajak Bagi Pekerja Sektor Ini
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
Terkini
-
Satu Unit Mobil Disita KPK Dari Rumah Mantan Sekjen Kemenaker
-
Waspada! Hujan Mikroplastik Mengintai, Ini Bahaya dan Cara Melindungi Kulit Kamu
-
Goodbye Taksi Online Luar Bali: Aturan Baru Lindungi Sopir Lokal
-
Suami Ancam Istri Gunakan Senjata Api di Tempat Kerja Ditangkap!
-
Rabu Manis, Dompet Makin Manis, Klaim Saldo DANA Kaget di Sini