SuaraJakarta.id - Kurang dari setahun lagi balapan Formula E Jakarta akan dihelat. Balapan mobil listrik ini dijadwalkan akan digelar pada 4 Juni 2022 mendatang.
Persiapan pun terus dilakukan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku penyelenggara Formula E Jakarta 2022. Salah satunya soal tiket.
Pihak Jakpro memastikan harga tiket Formula E Jakarta tidak semahal balapan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Diketahui, Sirkuit Mandalika yang belum lama ini diresmikan, akan menjadi tuan rumah balapan seri ke-13 World Superbike (WSBK).
Baca Juga: Sirkuit Formula E Belum Diumumkan, Jakpro: Infrastruktur Sudah Dikerjakan Sejak 2020
"Jangan khawatir, tiket (Formula E Jakarta) tidak terlalu mahal dan tidak semahal (harga tiket balapan di) Mandalika," ujar Managing Director Jakarta E-Prix 2022 Gunung Kartiko dalam webinar, Selasa (16/11/2021).
Meski begitu, Gunung belum bisa merinci berapa harga tiket Formula E Jakarta 2022. Nantinya untuk menentukannya berdasarkan pertimbangan kemampuan daya beli masyarakat agar terjangkau.
"Kami akan hitung ulang lagi karena ini adalah event untuk kita semua dan buat kita semua," ujarnya.
Diketahui, balapan WSBK di Sirkuit Mandalika akan berlangsung 19-21 November 2021. Sirkuit Mandalika mendapat kehormatan menjadi seri pamungkas di musim 2021.
Karena berlangsung masih di masa pandemi COVID-19, ajang Superbike di Mandalika akan diterapkan protokol kesehatan yang ketat.
Baca Juga: KPK Tegaskan Tidak Main Politik dalam Kasus Dugaan Korupsi Penyelenggaraan Formula E
Adapun, untuk tiket menonton balapan WSBK Mandalika terdapat berbagai variasi harga dari kisaran Rp 795 ribu hingga Rp 19.500.000 untuk durasi tiga hari (19-21).
Berikut harga tiket World Superbike Mandalika 2021:
- Standard Grand Stand 2: Rp 795.000
- Standard Grand Stand 1: Rp 995.000
- West Grand Stand: Rp 1.395.000
- Main Grand Stand 2: Rp 1.850.000
- Main Grand Stand 1B: Rp 2.150.000
- Main Grand Stand 1A: Rp 2.350.000
- Premiere Grand Stand C: Rp 2.650.000
- Premiere Grand Stand B: Rp 2.750.000
- Premiere Grand Stand A: Rp 2.820.000
- Deluxe Class: Rp 14.950.000
- Premiere Class: Rp 19.500.000
Penjualan tiket WSBK di Mandalika sudah dijual sejak 23 Oktober 2021. Nantinya, selain pembelian secara online, penonton juga bisa membeli tiket langsung (on the spot) di Sirkuit Mandalika.
Berita Terkait
-
Royal Enfield Jajal Sirkuit Mandalika, Influencer Dunia Terpukau!
-
Tebak-tebak Netizen Cocokologi Kode dari Kaesang: Injak Rumput dan Pakai Kaos Nomor Punggung 8,9
-
Heboh! Aksi Jokowi dan Kaesang Main Tamiya Dikaitkan dengan Kasus Formula E Zaman Anies Baswedan
-
Deretan Fasilitas Olahraga yang Dibangun Era Jokowi: Dari Sirkut hingga Stadion
-
Misteri di Balik Terbakarnya Motor Marc Marquez di MotoGP Mandalika, Komponen Ini Jadi Biangnya
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah