SuaraJakarta.id - Warga Jakarta Selatan mendukung langkah Menteri BUMN Erick Thohir yang menginstruksikan semua jaringan SPBU Pertamina menggratiskan toiletnya kepada pengunjung.
Salah seorang warga, Suharjo, mengatakan, langkah itu positif bagi para konsumen SPBU. Karena, toilet di SPBU meskipun dipasang tarif Rp2 ribu, tapi kalau sedang tidak ada uang receh, jadi serba salah.
"Saya setuju toilet di SPBU digratiskan. Sebagian besar SPBU memang sudah menggratiskan toiletnya," kata Erick Thohir, di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (23/11/2021).
Salah seorang pengendara sepeda motor, Putra Yusamudra, juga menyatakan, mendukung langkah Erick Thohir agar toilet di SPBU Pertamina digratiskan.
"Kalau SPBU memasang tarif untuk toiletnya, maka toilet itu harus selalu dalam keadaan bersih dan penjaga mendapat honorarium yang jelas," ujarnya.
Berdasarkan pantauan, SPBU di Jalan Fatmawati, Pangeran Antasari, hingga Jalan Kemang Raya, toiletnya tidak dipasang tarif Rp2 ribu, untuk buang air kecil dan buang air besar. Baik itu SPBU dengan logo Pertamina maupun SPBU lainnya, seperti Shell dan Total.
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir menginstruksikan direksi Pertamina agar menggratiskan toilet di semua SPBU Pertamina yang dikelola langsung maupun dikerjasamakan dengan swasta.
"Kepada direksi Pertamina, saya harapkan fasilitas umum seperti ini harusnya gratis, karena SPBU sudah dapat (keuntungan) dari penjualan bensin, juga toko kelontongnya. Jadi masyarakat mestinya mendapatkan fasilitas tambahan," ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun Instagram resminya @erickthohir di Jakarta, Selasa.
Erick menyatakan, heran ketika mendapati ada biaya Rp2 ribu sampai Rp4 ribu bagi masyarakat yang menggunakan toilet di SPBU Pertamina di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.
Baca Juga: Disentil Erick Thohir, Pertamina Instruksikan SPBU di Probolinggo Gratiskan Toilet
Erick menyatakan, akan menindaklanjuti pungutan biaya di toilet umum SPBU tersebut dengan menghubungi pemilik SPBU, setelah Menteri BUMN menggunakan toilet berbayar di SPBU Pertamina itu.
"Ya sudah nanti ditelepon, kenapa toilet saja mesti bayar, padahal sudah bisnis bensin," katanya.
Menteri BUMN juga segera menginstruksikan kepada direksi Pertamina untuk memperbaiki persoalan toilet berbayar tersebut, mengingat seharusnya toilet SPBU yang berada di bawah Pertamina harusnya gratis. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya