SuaraJakarta.id - Keluarga IA (39), driver ojol yang tewas ditusuk orang tak dikenal (OTK) di Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (8/12/2021) malam, merasa janggal dengan kematian korban.
Sebab saat dari informasi yang diterima keluarga, saat ditemukan usai diduga ditusuk, hanya telepon genggam korban yang hilang. Sepeda motor korban tidak raib.
"Handphone hilang, motornya aman, cuma HP saja yang hilang," kata Juli, adik ipar IA saat ditemui Suara.com di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (9/12/2021).
Kejanggalan itu juga menurut Juli, dari hasil otopsi yang didapat keluarga, ditubuh korban hanya ada luka tusuk di bagian dada kanan sedalam 7 sentimeter.
Baca Juga: Ojol Tewas Diduga Ditusuk OTK di Kemayoran, Begini Kesaksian Warga Setempat
"Karena setelah diotopsi enggak ada memar enggak ada luka, enggak retak di mana-mana, enggak ada. Dan cuma penusukan doang sedalam 7 cm, sebelah kanan jantung," ujar Juli.
"Kalau pembegalan harusnya ada memar di badan, hilang motor. Ini aman semua, cuma enggak ada HP doang," sambungnya.
Juli menambahkan, pihak keluarga berharap kasus penusukan ini diusut tuntas oleh kepolisian dan pelaku ditangkap.
"Kami ingin kasus ini diusut tuntas," ujarnya.
Luka di Bagian Dada
Baca Juga: Pengemudi Ojol Tewas Ditusuk di Kemayoran, Polisi: Pelaku Masih Dalam Penyelidikan
Sementara itu, Ilham, warga sekitar lokasi penusukan mengatakan, tidak mengetahui secara pasti kronologinya. Semula, dia hanya melihat korban sudah tergeletak dalam keadaan napas yang tersengal-sengal.
"Kalau dia ditusuknya di mana saya enggak tahu, tapi dia sudah tergeletak di sana (menunjuk lokasi IA tergeletak)," ujar Ilham saat ditemui Suara.com di lokasi, Kamis (9/12/2021).
IA ditemukan tergeletak di depan sebuah penginapan atau di bawah JPO menuju Halte TransJakarta RS Islam, Jalan Letjen Suprapto, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Rabu (8/12/2021) malam kemarin sekitar pukul 20.30 WIB.
Awalnya dia menduga korban terjatuh karena penyakit epilepsi, karena ada busa yang keluar dari mulut korban.
Namun saat dicek kembali ada luka di bagian dada korban yang mengeluarkan darah. Korban pada saat itu sudah bersimbah darah.
"Saya senter pakai HP, ada darah. Kemudian ada luka di bagian dadanya," jelas Ilham.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
4 Kontroversi Siskaeee: Prank Ojol Pakai Baju Seksi, Raup Rp 2 Miliar Setahun
-
Dapat Kopi Hadiah Ulang Tahun, Penerima Kaget Dinyanyikan Driver Happy Birthday
-
Terpental 500 Meter Akibat Ditabrak Kereta Api, Begini Nasib Driver Ojol di Bandar Lampung
-
Nyanyikan Happy Birthday ke Pelanggan Pas Antar Kopi, Aksi Driver Ojol Ini Bikin Haru
-
Viral Sosok Perempuan Memesan Dua Ojol Supaya Tak Berboncengan
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Inovasi BNIdirect dan Berperan dalam Program Pemerintah, BNI Raih 3 Penghargaan Triple A Awards 2025
-
Dompet Auto Gendut, Ini Cara Ampuh Klaim DANA Kaget Setiap Hari
-
Jangan Tunda! Klaim 10 Link Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini, Langsung Cair
-
Rahasia Dapatkan DANA Kaget Tiap Hari: Ikuti Cara Ini biar Banjir Cuan
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah