SuaraJakarta.id - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto buka suara terkait Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran yang menyampaikan kawasan Ancol akan menjadi trek balapan Formula E. Widi menyebut kelutusan penentuan lintasan ajang balap mobil listrik itu masih dirapatkan.
Menurut Widi, sampai saat ini belum ada keputusan resmi mengenai lokasi balapan Formula E. Namun, Ancol memang menjadi salah satu opsinya.
"Iya jadi salah satu yang mau kami akan giatkan (balapan Formula E) di Ancol, ada beberapa juga di JIExpo itu masih buka kemungkinan. Itu nanti mengerucutnya, malam ini masih dirapatkan," kata Widi saat dikonfirmasi, Senin (20/12/2021).
Saat ini Jakpro selaku penyelenggara masih melakukan pembahasan bersama dengan kepanitiaan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI), Formula E Operation, dan Pemprov DKI untuk penentuan trek. Pertemuan rencananya akan digelar malam ini juga. "Kalau enggak malam ini, besok kita rapatkan," jelasnya.
Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Sebut Ancol Jadi Trek Formula E
Dia juga menyebut pengumuman trek balapan rencananya akan dilakukan pada 22 Desember mendatang. Jadwal ini lebih cepat dari rencana sebelumnya, yakni pada awal Januari 2022.
"Iya malam ini mungkin tanggal 22 langsung kita umumkan," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, trek atau sirkuit balap Formula E disebut bakal berada di Ancol, Jakarta Utara. Lokasi tersebut rencananya juga akan dijadikan sirkuit bagi ajang balapan lainnya.
Hal ini diungkapkan oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran usai membahas rencana balap resmi bagi pembalap liar bersama Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo dan Dirut PT Taman Impian Jaya Ancol Tbk, Teuku Sahir Syahali.
Fadil mengatakan, balap resmi bagi pembalap liar akan digelar di Ancol yang juga rencananya akan menjadi lokasi balapan Formula E. "Mudah-mudahan Ancol segera bangun ini, karena Formula E kan ada di sana," kata Fadil di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (20/12).
Baca Juga: Diajar Pelatih dan Dapat Seragam, Kapolda Metro: Pembalap Liar Gak Pakai Sandal Jepit Lagi
Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni sebelumnya mengklaim masih membutuhkan kajian panjang untuk menentukan trek Formula E. Pasalnya, lokasi balapan Formula E nantinya direncanakan juga bisa dimanfaatkan untuk jangka panjang.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini tak ingin trek yang ditentukan hanya sekali pakai untuk balapan Formula E semata.
"Kami mau lokasi yang akan ditentukan bukan hanya 1 kali pemakaian, tapi bisa digunakan dalam event event laen. Contoh jadi balap motor dan lain-lain," ujar Sahroni saat dihubungi, Senin (13/12).
Sahroni menyebut ada kemungkinan penentuan lokasi trek Formula E Jakarta ditunda karena masih dikaji pihaknya bersama dengan Formula E Operation (FEO) dan Federasi Otomotif Internasional (FIA). "(Pengumuman trek Formula E) bisa Januari, masih dikaji," tuturnya.
Lima opsi lintasan balap Formula E Jakarta di antaranya adalah di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta International Stadium (JIS), JIExpo Kemayoran, Ancol, dan Pantai Indah Kapuk.
Berita Terkait
-
Selain Kudu Netral, Kapolda Metro Jaya Larang Anak Buahnya Tidur di Posko Paslon saat Jaga TPS 27 November
-
Sekjen PDIP Sebut Kasus Formula E Anies Baswedan Ulah Jokowi, Netizen: Mulyono Jahat
-
389 Kg Sabu Seharga Rp 583 Miliar Disita di Dekat Kampung Ambon, Kapolda Metro Jaya Bangga Sama Anak Buahnya
-
Tebak-tebak Netizen Cocokologi Kode dari Kaesang: Injak Rumput dan Pakai Kaos Nomor Punggung 8,9
-
Heboh! Aksi Jokowi dan Kaesang Main Tamiya Dikaitkan dengan Kasus Formula E Zaman Anies Baswedan
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!
-
Persija Kembali Gagal Mainkan Laga Kandang di Jakarta, Bakal Jamu Persik Kediri di Pakasansari
-
Pramono Anung dan Keluarga akan Mencoblos di TPS 046 Cipete Selatan
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024