SuaraJakarta.id - Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan mengerahkan sebanyak 1.141 personel untuk mengamankan perayaan Natal di 114 gereja.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Azis Andriansyah mengatakan, nantinya sejumlah pos pengamanan (pospam) juga didirikan di beberapa titik di wilayah itu.
"Titik-titik pos pengamanan ada 12 titik, kemudian gerejanya ada 114 gereja," kata Azis di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (23/12/2021).
Azis mengatakan, pengamanan Natal juga dilakukan di tempat-tempat umum seperti terminal, stasiun dan tempat wisata. Nantinya setiap petugas akan mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
Baca Juga: Merry Christmas! Kumpulan 21 Ucapan Natal 2021 Terbaru Damai di Hati
"Ada pengamanan stasiun ada terminal, dan pusat perbelanjaan. Termasuk beberapa tempat hiburan itu juga akan kita lakukan penempatan personel supaya dia tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Termasuk tempat wisata," ujar dia.
Azis menambahkan, jumlah itu belum termasuk personel cadangan yang ada di Polres Metro Jakarta Selatan dan Polda Metro Jaya. Adapun saat ini, sejumlah personel sudah ditempatkan di pospam dan beberapa gereja guna memastikan situasi keamanan tempat ibadah jelang perayaan Natal.
"Jadi hari ini kita sudah mulai menempatkan personel, walaupun secara resmi tanggal 24 Desember besok," kata dia.
Menurut Azis, penempatan personel lebih awal itu dilakukan untuk mengetahui situasi keamanan di masing-masing wilayah.
"Kami ingin mengetahui situasi kamtibmas terkini di area masing-masing sehingga besok ketika melaksanakan tugas sudah tahu harus berbuat apa, menggunakan perlengkapan apa dan harus bagaimana bentuk koordinasinya antarinstansi, karena nanti bentuknya gabungan," ujar Azis. (Antara)
Baca Juga: Penjualan Pohon Natal di Jogja Meningkat, Yanti Sehari Bisa Jual 5 Pohon
Berita Terkait
-
Heboh! Farhat Abbas Polisikan Denny Sumargo, Singgung Arogansi dan Masalah Suku
-
Ridwan Kamil Bikin Konten Jokes Bahasa Jaksel, Dicibir Netizen: Nggak Usah Maksain Gitu
-
Hubungan Ibu-Anak Membaik, Nikita Mirzani Siap Berdamai dan Temani Lolly saat Pemeriksaan
-
Detik-detik Menegangkan Penangkapan Lansia Penyandera Bocah di Pejaten
-
Bak Film Aksi! Penyandera Bocah 4 Tahun Minta Mobil TNI untuk Selamatkan Diri dari Kepungan Warga
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum