SuaraJakarta.id - Kecelakaan beruntun melibatkan tiga mobil terjadi di Exit Tol Serpong pada Selasa (4/1/2022). Akibatnya ketiga mobil mengalami kerusakan cukup parah.
Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Rachim mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 07.45 WIB pagi.
Kronologi kecelakaan berawal dari mobil Fortuner yang dikendarai seorang wanita berinisial GL dari arah Jakarta menuju Exit Tol Serpong.
Namun, kata Abdul saat tiba di Jalan Serenade, mobil hendak menikung ke kiri. Pengendara tiba-tiba hilang kendali, berbelok ke arah kanan.
"(Kemudian) masuk jalur lawan arah, kemudian menabrak kendaraan Suzuki Jimny nomor polisi BN-1092-PJ yang belum diketahui identitas pengemudinya," kata Abdul dalam keterangan tertulis, Selasa (4/1/2022).
Karena tertabrak, mobil Suzuki Jimny kemudian menabrak sebuah taksi yang berada di depannya.
"Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut ketiga kendaraan mengalami rusak," kata Abdul.
Kendati demikian, polisi belum memberikan keterangan lebih jauh terkait kecelakaan beruntun ini. Termasuk penyebab pastinya dan jumlah korban.
"Dugaan penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan," kata Abdul.
Baca Juga: Laka Lantas di Pariaman Meningkat, 20 Orang Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Arema FC Berbelasungkawa Kecelakaan Menewaskan Pemain Muda PS Tira Persikabo
-
6 Orang Luka Berat Dalam Kecelakaan Innova Tabrak Pohon Asem di Sumenep
-
Kecelakaan Maut di Bantar Gebang, Korban Tewas Terjepit Badan Truk
-
Raychan Adji Pangestu, Pemain Muda Persikabo Tewas Dalam Kecelakaan Tragis di Banyuwangi
-
Anggap Kecelakaan Musibah, Gaga Muhammad Santai Hadapi Sidang Tuntutan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!
-
7 Fakta Terbaru Pramugari Gadungan Batik Air, Terbongkar di Pesawat hingga Minta Maaf
-
Cek Fakta: Klaim Presiden Sementara Venezuela Tegaskan Bakal Lawan AS, Ini Faktanya
-
Harga Avanza, Xpander, dan Stargazer Bekas di 2026: Siapa Paling Jatuh?
-
Terungkap, Alasan di Balik Aksi Perempuan Palembang Nyamar Jadi Pramugari Batik Air