SuaraJakarta.id - Dua pengedar sabu menabrak dua pengemudi sepeda motor dan satu pengemudi mobil di Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel). Peristiwa ini terjadi saat kedua pelaku berupaya kabur dari kejaran polisi.
Dirresnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa menyebut seorang emak-emak alias ibu-ibu turut terlindas oleh kedua pelaku.
"Seorang ibu-ibu pemotor jatuh. Kakinya tergilas. Terus menabrak mobil, hancur bagian belakang. Terus motor satu lagi," ungkap Mukti kepada wartawan, Selasa (4/1/2022).
Karena berupaya melarikan diri, anggota polisi yang bertugas di lapangan akhirnya melepaskan tembakan ke arah kedua pelaku berinisial HS dan UA. Akibatnya, HS tewas saat hendak dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga: Sempat Kejar-kejaran, Polisi Tembak Mati Pengedar 4 Kilogram Sabu di Pamulang
"Satu meninggal dunia. Satu lagi terluka tertembak di kaki," ujar Mukti.
Dalam perkara ini, empat kilogram sabu turut diamankan sebagai barang bukti. Sabu tersebut diduga berasal dari Cina.
"Barang dari Cina, sabu-sabu. Ini masih kita dalami," jelas Mukti.
Berkenaan dengan itu, Mukti menjamin biaya perbaikan kendaraan hingga berobat korban penabrakan akan ditanggung oleh pihaknya. Meski, dalam kejadian tersebut korban ditabrak oleh pelaku.
"Semua biaya bengkel, biaya pengobatan kita yang handel," pungkasnya.
Baca Juga: Pelanggan Cassandra Angelie Tak Dijerat Pidana, Pelemparan Benda Misterius di Tebet
Berita Terkait
-
Giliran Emak-emak Turun ke Jalan Tolak UU TNI
-
Turun ke Jalan Bareng Mahasiswa, Demo Emak-emak Tolak UU TNI: Kami Tak Ingin Orba Kembali!
-
Polres Tangsel Tangguhkan Penahanan Ibu Yani Usai Dua Anaknya Jual Ginjal di Bundaran HI
-
Lagi Hits! 5 Tempat Bukber di Tangsel dengan Suasana Instagramable
-
Bawa Ransel Isi Sabu 14 Kg dan 6.800 Butir Ekstasi, DK Balik Lagi ke Bui
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga