Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Jum'at, 28 Januari 2022 | 19:51 WIB
Petugas Sudin Gulkarmat memadamkan api yang membakar kios di Pasar Rebo, Jakarta, Jumat (28/1/2022). [Dok. Sudin Gulkarmat Jakarta Timur]

SuaraJakarta.id - Kebakaran menghanguskan sembilan kios dagangan di Jalan Mesjid gedong RT 4/RW 1, Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada Jumat (28/1/2022).

Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menjelaskan, kebakaran di Pasar Rebo itu terjadi sekitar pukul 15.08 WIB.

"Objek terbakar ada sembilan kios dagangan. Penyebab kompor gas dari warung pecel lele," kata Gatot.

Gatot menambahkan api bersumber dari kompor gas yang ditinggal pemilik warung pecel lele tersebut saat sedang memasak.

Baca Juga: Momen Petugas Damkar Kasih Napas Buatan Kucing, Bikin Haru

Gatot mengatakan beberapa kios yang terbakar di antaranya kios sembako, jamu, minyak wangi, sol sepatu, hingga warteg.

"Pengerahan 11 unit mobil pompa dengan total 55 orang personel," ujar Gatot.

Gatot mengatakan bahwa api berhasil dipadamkan sekitar pukul 16.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu. Namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 500 juta.

Baca Juga: Terbangun karena Teriakan Kebakaran, Cerita Djunaedi Warga Sawah Besar Lolos dari Maut usai Naik Loteng Tetangga

Load More