SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melakukan pertemuan di Tugu Kunstkring Paleis, Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (29/1/2022) malam.
Pertemuan Anies Baswedan dan Ridwan Kamil dalam rangka membahas Konferensi Tingkat Tinggi Youth 20 (KTT Y20).
Anies Baswedan datang pada pukul 19.11 WIB dengan mengenakan jas hitam dan kemeja putih.
Sementara, Ridwan Kamil menyusul datang pada pukul 19.36 WIB dengan berjas biru yang senada dengan warna kemeja.
Baca Juga: Ridwan Kamil Puji Stadion JIS: Keren Pak Anies, Saya Ngomong sebagai Arsitek
Adapun KTT Y20 adalah wadah bagi pemimpin muda masa depan dari seluruh negara anggota G20 untuk berdiskusi, berargumen, dan bertukar ide, hingga mencapai kesepakatan bersama terkait agenda Presidensi G20.
Indonesia resmi menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi Youth 20 pada 2022. Jakarta dan Bandung mendapat kepercayaan menjadi lokasi dari konferensi yang digelar pada Juli mendatang tersebut.
Selaku kepala daerah, Anies Baswedan dan Ridwan Kamil pun menyatakan kesanggupan untuk menjadi tuan rumah KTT Y20 itu.
Sebelumnya, Anies Baswedan mengatakan bahwa Jakarta merupakan kota yang paling beragam di Indonesia. Keunggulan ini mesti ditunjukkan pada para delegasi.
"Tidak ada kota lain di Indonesia yang punya tingkat keberagaman setinggi kota Jakarta. Meskipun beragam tapi bisa hidup berdampingan. Ini yang mesti ditunjukkan di event kelas internasional seperti Y20 nanti," kata Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Sabtu (23/10/2021).
Baca Juga: Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan Sebut Ridwan Kamil sebagai Sahabat, Sinyal Diusung Jadi Capres?
Dalam kesempatan terpisah, Ridwan Kamil juga menyatakan Bandung adalah kota yang tak bisa dilepaskan dari peristiwa internasional bersejarah, contohnya Konferensi Asia Afrika pada 1955.
- 1
- 2
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Cepat Klaim! Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Ahad
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan
-
Pengacara Pelaku Pelecehan Layangkan Somasi, SMK Waskito Serahkan Proses Hukum ke Polisi
-
Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah