SuaraJakarta.id - Sebanyak 204 personel gabungan dari kepolisian, TNI, dan petugas dari suku dinas terkait diterjunkan untuk mengamankan perayaan Tahun Baru Imlek di Jakarta Selatan pada Selasa (1/2/2022).
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan para petugas tersebut diharapkan lebih optimal dan menjaga perayaan hari raya Imlek besok.
"Agar tidak menjadi klaster baru, tentunya dengan menjaga penerapan protokol kesehatan, kita imbau jika memungkinkan bisa dilaksanakan perayaan di rumah saja," kata Budhi, Senin (31/1/2022).
Namun demikian, apabila perayaannya dilaksanakan secara offline, Budhi berharap warganya menerapkan protokol kesehatan yang ketat guna menekan penyebaran COVID-19.
Baca Juga: Perayaan Imlek di Vihara Bahtera Bhakti Ancol Dibatasi hingga Pukul 19.00 WIB
Adapun Polres Metro Jakarta Selatan sebelumnya telah menggelar apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan Tahun Baru Imlek 2573 Kongzili/2022 Masehi di Kota Jakarta Selatan pada Senin pagi.
Budhi menegaskan bahwa Apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan untuk mengecek kesiapan seluruh personel pengamanan, serta diperlukan sinergi antara TNI, Polri dan instansi terkait pada pengamanan Imlek 2573 tahun 2022.
Sebelumnya, Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin mengimbau seluruh elemen masyarakat agar taat menerapkan protokol kesehatan (prokes) saat merayakan Tahun Baru Imlek karena saat ini terjadi peningkatan kasus COVID-19.
Munjirin dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (28/1) mengatakan, warga yang merayakan Imlek harus mematuhi kapasitas rumah ibadah guna mencegah penyebaran COVID-19.
"Dalam rangka perayaan Imlek, kita semua warga masyarakat yang akan melakukan perayaan, karena kita masih dalam PPKM level 2, semua peraturan sudah jelas di level 2, berapa persen bisa melakukan, kemudian protokol kesehatan, semuanya harus dipatuhi," ujar Munjirin. [Antara]
Baca Juga: Polres Tangerang Kerahkan 290 Personel Amankan Perayaan Imlek
Berita Terkait
-
Ragunan Diserbu! 80 Ribu Wisatawan Padati Kebun Binatang di Hari Kedua Lebaran
-
Kumbo Si Gorila Jadi Bintang Lebaran di Ragunan! Feeding Time Spesial Bikin Pengunjung Kagum
-
Bang Madun Buka Suara soal Codeblue Dilaporkan Polisi: Gue Nggak Mau Ikut Campur!
-
Fuji Laporkan Agensi ke Polisi: Uang Hasil Kerja Diduga Digelapkan!
-
Mulai Kangen Rumah, Vadel Badjideh Bisa Nangis di Sel Gara-Gara Hal Sepele
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka