SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut, angka penularan Covid-19 yang belakangan kembali meroket tidak akan membuat kondisi ibu kota kembali ke situasi gelombang kedua ketika varian Delta merebak. Alasannya, kali ini tingkat kematiannya tidak separah saat itu.
Anies menjelaskan, saat gelombang kedua Juni-Juli 2021 lalu, dalam satu hari pemakaman dengan menggunakan protap Covid-19 bisa mencapai 200 kali. Namun, saat ini ketika tingkat penularannya sudah lebih parah, jumlahnya hanya mencapai 30 kali dalam satu hari.
Karena itu, situasi saat ini disebutnya bisa disikapi masyarakat dengan lebih tenang. Masyarakat diminta tidak panik dan menduga kondisi mencekam gelombang kedua akan terulang lagi.
"Angka kematian yang lebih rendah kali ini di satu sisi bisa membuat kita lebih tenang, tidak perlu panik bahwa kita akan mengalami keadaan seperti di Gelombang Delta kemarin," ujar Anies melalui akun instagramnya, @aniesbaswedan, Rabu (9/2/2022).
Meski ia yakin kondisinya tidak akan sama seperti gelombang kedua, Anies meminta masyarakat juga tidak terlena. Protokol kesehatan yang sudah diatur dalam regulasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) harus ditaati.
"Tapi di sisi lain jangan sampai membuat kita terlena apalagi menyepelekan keadaan," katanya.
Selain itu, meski saat ini tingkat kematiannya masih terbilang rendah, bisa saja angkanya kembali meroket seperti gelombang dua jika penularannya semakin parah.
"Walaupun fatality rate lebih rendah tapi bila jumlah kasusnya berlipat lebih banyak, maka jumlah kematian Absolut tetap bisa tinggi seperti gelombang kedua," ucapnya.
Karena itu, eks Mendikbud ini menyatakan pihaknya akan melakukan tindakan dengan terus menambah kapasitas rumah sakit rujukan penanganan Covid-19. Pasien terpapar diharapkan tidak ada yang terlantar dan bisa mendapatkan penanganan medis dengan cepat.
"Kita terus akan meningkatkan kapasitas tempat tidur, kapasitas ICU di rumah sakit-rumah sakit untuk bisa merawat pasien covid," imbuh Anies.
Diketahui, hingga Selasa (8/2/2022), tercatat akumulasi kasus sejak awal pandemi di ibu kota telah menembus 1 juta kasus.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Dwi Oktavia mengatakan berdasarkan data dari pihaknya, per tanggal 8 Februari, sudah ada kasus Covid-19 di Jakarta mencapai 1.004.469. Untuk hari ini, Dwi melaporkan terdapat penambahan 10.817 kasus baru.
Dengan demikian, jumlah orang yang sedang menjalani isolasi mandiri atau perawatan di rumah sakit mencapai 80.162 orang. Artinya, penambahan kasus aktif sebanyak 5.627 kasus.
Dari jumlah total kasus positif, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 910.435 dengan tingkat kesembuhan 90,6 persen.
"Jumlah pasien meninggal dunia mencapai 13.872 orang dengan tingkat kematian 1,4 persen," ujar Dwi dalam keterangan tertulis, Selasa (8/2/2022).
Berita Terkait
-
Rusa di New York Terpapar Omicron, Peneliti Khawatirkan Bakal Muncul Varian Baru
-
Penderita Long Covid-19 Memiliki Aktivitas Sistem Kekebalan yang Abnormal Berbulan-bulan setelah Terinfeksi
-
Kasus Covid-19 di Bekasi Hampir Lampaui Puncak Delta, Menkes Budi Gunadi Sadikin Ingatkan Masyarakat Jangan Kendor
-
Waduh, PM Selandia Baru Prediksi Bakal Ada Varian Baru COVID-19 Merebak di Tahun 2022
-
PTM Dihentikan, 76 Siswa dan Guru di Kota Semarang Terkonfirmasi Positif COVID-19
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
MBG Perkuat Ketahanan Pasokan Bahan Baku Lewat Sinergi Berkelanjutan dengan Masyarakat
-
Pemilihan Ketua Umum Diwarnai Dugaan Rekayasa, Forum Tertinggi Dinilai Tak Demokratis
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
Siapa Cepat Dia Dapat! 7 Link Dana Kaget Resmi Dirilis, Kuota Terbatas dan Cepat Habis
-
7 Mobil Bekas Rp 50 Jutaan dengan Mesin Sehat dan Irit BBM untuk Dipakai Harian