SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta memastikan stok pangan dalam kondisi aman untuk memenuhi kebutuhan warga selama bulan Ramadhan.
"Kami sudah menghitung bahwa secara stok ketersediaan itu aman, baik jumlah maupun mutunya," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Suharini Eliawati saat rapat bersama Komisi B DPRD DKI Jakarta, Rabu (23/3/2022).
Suharini juga memastikan enam kebutuhan pokok yang dialokasikan untuk kelompok masyarakat miskin dan rentan atau subsidi pangan murah dalam kondisi aman.
Sebanyak enam kebutuhan pokok yang dialokasikan untuk subsidi pangan murah itu berupa beras, daging sapi, daging ayam, telur, susu, dan ikan kembung.
Baca Juga: Saat Ramadhan, Inflasi di Jakarta Bisa Capai 2 Persen
Sementara itu, Direktur Utama BUMD DKI, Food Station Tjipinang Jaya Pamrihadi Wiraryo dalam paparannya menjelaskan stok beras per Selasa (22/3) mencapai sekitar 30.000 ton.
Adapun rata-rata konsumsi beras di DKI mencapai 86.000 ton per bulan atau rata-rata per hari mencapai 2.800 ton dan stok masuk per hari sekitar 3.000 ton.
Dalam paparannya, untuk persiapan stok pangan yang lain di antaranya gula pasir pengadaan sebanyak 1.500 ton dan minyak goreng pengadaan sebanyak 75.000 ton.
Telur ayam isi 15 butir dengan total pengadaan 400 ton dan tepung terigu serbaguna dengan total pengadaan 100 ton.
Dinas KPKP DKI sudah memetakan prognosa kebutuhan pangan selama periode bulan puasa hingga Idul Fitri yakni April-Mei 2022 yakni untuk beras diperkirakan mencapai 208.000 ton.
Baca Juga: Siap-Siap! Harga Bawang hingga Cabai di Jakbar Diprediksi Naik hingga Idul Fitri
Daging sapi sebanyak 7.576 ton, daging ayam sebanyak 67.245 ton, telur ayam sebanyak 73.174 ton, cabai rawit merah 7.110 ton.
Berita Terkait
-
Ramadhan, Volunteering, dan Kebahagiaan: Saat Kebaikan Jadi Gaya Hidup
-
Wamenperin: Program Ketahanan Pangan Prabowo Dorong Perkembangan Industri Agro
-
3 Tempat Paling Direkomendasikan untuk Berburu Takjil di Yogyakarta
-
Kapan Nuzulul Quran 2025? Berikut Amalan yang Bisa Dikerjakan
-
Sri Mulyani Klaim Harga Pangan Sangat Stabil saat Ramadan dan Lebaran
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
Terkini
-
KAI Daop 1 Jakarta Sebut Jumlah Pemudik 2025 Diperkirakan Capai 845.448 Orang
-
Sukses Besar! BRI Boyong 5 Penghargaan atas Komitmennya di Sektor UMKM
-
Titik Terang Normalisasi Ciliwung; Pramono Janji Tak Ada Penggusuran, Banjir Jakarta Berakhir?
-
Mudik Gratis DKI 2025: Kuota Tambahan Segera Dibuka! Siap-Siap Daftar Gelombang Kedua!
-
Polisi Ungkap Cara Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora Menyamarkan Aksinya