SuaraJakarta.id - Kebakaran hebat terjadi di kawasan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Sebuah warteg, tiga petak kontrakan dan warung kelontong hangus terbakar. Pemicunya diduga akibat petasan.
Kebakaran terjadi di Kampung Kandang Sapi RT 02 RW 03 Kelurahan Pakulonan, Kecamatan Serpong, Sabtu (16/4/2022) malam.
Hal itu diungkapkan Danton Alfa Damkar Kota Tangerang Selatan Gunawan. Dari laporan yang diterima, kebakaran diduga dipicu adanya petasan api yang menyambar bensin di warung kelontong.
"Pemicunya dari laporan warga konsleting listrik, ada juga indikasi petasan ke pom bensin mini nyembur dan terjadi kebakaran. Dari warga ada yang laporan seperti itu," katanya, Minggu (17/4/2022).
Baca Juga: 59 Rumah Warga Kampung Nelayan Asahan Terbakar, 62 KK Kehilangan Tempat Tinggal
Gunawan menerangkan, kebakaran tersebut terjadi saat warga melaksanakan salat tarawih sekira pukul 20.12 WIB.
Api berkobar sangat cepat lantaran material bangunan dan isi dalam bangunan yang kebanyakan plastik itu mudah terbakar. Tim pemadam kebakaran pun butuh waktu sekira satu jam untuk melakukan pemadamam.
"Kita terima laporan jam 8.12 WIB nyampe di KP 8.20 WIB. Kemudian selesai pemadaman 21.20 WIB," ungkapnya.
Gunawan menyebut, bangunan yang hangus dilalap si jago merah itu di antaranya warung kelontong, satu warteg, tiga kontrakan dan satu rumah warga. Beruntungnya, tak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut.
"Jenis yang terbakar warung kelontong, 1 warteg, tiga kontrakan dan satu rumah. Korban jiwa nihil, sementara kerugian ditaksir mencapai Rp 700 jutaan," pungkas Gunawan.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Masa Tenang Pilgub Banten Terusik, Airin-Ade Dituduh Bagi-bagi Uang
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati