SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan kembali bahwa Persija Jakarta akan bermain di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Di samping itu, kata Anies, legenda Macan Kemayoran, Bambang Pamungkas atau yang akrab disapa Bepe, yang menjadi penendang awal.
"Nanti ketika peresmian JIS dilakukan, kami akan mengundang Persija untuk main dan kick off-nya nanti oleh Bepe," kata Anies kepada wartawan di JIS, Selasa (19/4/2022) malam.
Saat IYC digelar, kata Anies, JIS baru memulai babak pemanfaatan setelah ada di babak konstruksi.
Baca Juga: Bungkam Atletico Madrid Satu Gol Tanpa Balas, Barcelona Juara IYC 2021
Karena masih baru, turnamen IYC belum bisa disebut pemanfaatan secara resmi. Akan tetapi, baru peluncuran awal (soft launching).
Kendati baru peluncuran awal, nyatanya turnamen IYC menyedot antusiasme yang tinggi dan sambutan hangat dari masyarakat, suporter timnas, maupun tim U-18 Barcelona dan Atletico Madrid.
"Ya, tadi seperti yang Anda katakan tadi, respons dari penonton, dari masyarakat, luar biasa. Antusiasmenya sangat tinggi, dan ada sekitar 5.000 orang yang menonton di dalam stadion, dari kapasitas 82.000," kata Anies.
Anies menyaksikan sendiri bagaimana antusiasnya warga, pemain Indonesia, dan komentar-komentar para pemain Barcelona dan Atletico Madrid mengenai JIS.
"Semua sangat-sangat positif. Kami sudah menyaksikan penonton yang tertib, penonton yang rapi, yang kira-kira menyetarai stadionnya, standar global. Kami berharap nanti ini menjadi suatu tempat semua pihak merasakan sesuatu yang membanggakan," kata Anies.
Baca Juga: Harapan I Made Pasek Usai IYC 2021: Semoga Anak-anak EPA Diberi Kesempatan Main di Liga 1
Ada satu hal yang ingin digarisbawahi, yakni warga penyandang disabilitas pun bisa terlayani untuk menonton secara nyaman di JIS.
Ia mengatakan bahwa pada tribun penonton telah tersedia tempat duduk khusus bagi mereka. Itu ada mengitari stadion, bukan hanya di satu sudut saja.
"Saya tadi mengobrol dengan mereka (para penyandang disabilitas yang menonton IYC di JIS). Mereka merasakan nyaman. Mereka ada usulan-usulan untuk penambahan, dan kami akan akomodasi," kata Anies.
Yang terpenting, menurut Anies, stadion JIS ini harus membuat nyaman semua orang, termasuk untuk para penyandang disabilitas.
Penonton bisa menonton di semua tempat tanpa takut kehilangan momentum. Karena duduk di mana saja, akan punya pengalaman menonton pertandingan yang kurang lebih sama.
"Jadi, ada kesetaraan, tidak harus berada di tribun utama untuk mendapatkan pemandangan terbaik. Akan tetapi, bisa duduk di mana saja, dan ada pengalaman yang sama," kata Anies.
Karena jarak penonton dengan lapangan itu dekat, kata Anies, mereka bisa menyaksikan pertandingan secara optimal.
"Tidak ada jarak antara lapangan dan penonton. Nanti kalau Anda sempat, suatu saat nanti naik paling atas, ujung, nanti Anda akan merasakan tidak banyak bedanya antara yang berada di sudut timur atau tenggara atau utara," kata Anies.
Berita Terkait
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Pandji Nantikan Duet Anies dan Ahok di Pilpres 2029, Publik Sepakat: Kelar Tuh Fufufafa..
-
Pendidikan Mentereng Hasto Kristiyanto: Berani Bongkar Skenario Jokowi Jegal Anies
-
Intip Kemeriahan Kampanye Akbar Terakhir Pramono-Rano
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati
-
Mas Dhito Minta Tim Relawan Paslon 02 Segera Lakukan Pembersihan APK
-
Pasca Serah Terima Jabatan dari Pjs Bupati, Mas Dhito Aktif Kembali Menjabat Bupati Kediri
-
Wanita 45 Tahun Aniaya Ibu Kandung di Palmerah, Diduga Gangguan Jiwa
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya