SuaraJakarta.id - Sejumlah anggota Pramuka tampak berjaga-jaga di Posko Pengamanan Mudik, Sumber Artha, Kalimalang, Bekasi, Kamis (28/4/2022).
Mereka bersama beberapa anggota TNI, Polri, Dishub dan relawan bertugas mengatur arus lalu lintas agar tak ada kemacetan.
Salbiyah (17), salah satu anggota Pramuka dari SMK Patriot Bekasi, mengaku baru pertama kali ikut membantu arus lalu lintas di Posko Sumber Artha.
Ia mengatakan alasan mau menjadi relawan karena ingin mendapatkan pengalaman baru dan kerja sosial.
"Ini hari pertama dan tahun pertama saya ikut membantu arus lalu lintas di sini. Karena ini kan pengalaman baru saya, jadi senang saling membantu petugas yang ada di sini," ujar Salbiyah kepada Suara.com di Posko Pengamanan Mudik Sumber Artha, Kamis malam.
Menurutnya bertugas di Posko menjadi pengalaman pertama meski dirinya tak mendapatkan uang.
Pasalnya ia memiliki niat untuk membantu sesama. Terlebih di bulan Ramadhan.
"Kami di sini tidak mendapatkan uang, karena semua anggota Pramuka yang jaga di sini kerja ikhlas sebagai relawan. Alhamdulillah kalau untuk makanan dan minuman kita dapat. Jadi niat kami di sini saling membantu, apalagi cuma satu tahun sekali," papar Salbiyah.
Gadis berkacamata ini mengatakan kedua orangtuanya pun tak masalah dirinya bertugas di Posko. Sebab ada surat keterangan izin orangtua, sehingga ia dibolehkan.
Baca Juga: Kapolda : Selama Masa Mudik Lebaran Belum Ada Kecelakaan Lalu Lintas
"Orangtua saya nggak masalah selama kegiatannya positif. Yang penting kata orangtua hati-hati aja," kata dia.
Hal yang senada dikatakan Wulandari (17), anggota Pramuka dari SMK Al Wathoniyah.
Ia juga mengaku senang bisa ikut berkontribusi membantu jalannya arus lalu lintas jelang H-4 Lebaran.
"Senang sih jadi relawan bertugas di sini," kata Wulandari.
Wulandari menuturkan alasan dirinya mau menjadi relawan untuk Posko Pengamanan Mudik karena untuk mengisi waktu dan mendapatkan pengalaman baru.
Sebab, kata dia, menjadi pengalaman pertama bertugas saat arus mudik.
Berita Terkait
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
Terkini
-
Cegah TPPO dan TPPM, Imigrasi Soekarno-Hatta Gandeng Ombudsman RI Lewat Ngopi Pimpasa
-
Diperpanjang, Ini Jadwal Magang Nasional 2025 Kemnaker Untuk Fresh Graduate
-
DANA Kaget Terbaru: Isi Pulsa Gratis, Bayar Tagihan? Buruan Klaim
-
Cara Pre Order iPhone 17 di Blibli, Panduan Lengkap Pemesanan Awal dengan Harga Resmi
-
Deolipa Yumara: Sikap Nikita Mirzani di Sidang Bisa Pengaruhi Hukuman 40 Persen