SuaraJakarta.id - Dua prajurit TNI Angkatan Darat dari kesatuan Yonarhanud 10/ABC Kodam Jaya berhasil meringkus satu dari sembilan begal di depan SMP 29, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Sabtu (7/5/2022) subuh.
Warga yang berada disekitar lokasi, Ari (30) mengatakan, pada saat itu ia mendengar suara teriakan rampok. Sekitar pulul 02.30 WIB.
Ari merupakan penjual rokok di pinggir jalan. Sehari-hari ia memang kerap tidur di dalam warung tersebut.
"Saya sudah tutup waktu itu. Tapi saya denger teriakan rampok-rampok. Saya takut gak berani keluar," katanya ditemui di lokasi, Senin (9/5/2022).
Baca Juga: Dua Prajurit TNI Kalahkan 9 Begal di Kebayoran Baru, Ini Penampakan Lokasinya
Teriakan itu, lanjut Ari, cukup terdengar keras. Ia menyimpulkan jika kejadian percobaan pembegalan itu tidak jauh dari warungnya.
"Keras, saya denger jelas. Berati itu kan gak jauh," jelasnya.
Ari mengaku saat itu, ia menutup warungnya sekitar pukul 00.00 WIB. Saat itu, keadaan jalan telah sepi.
Maklum saja, Jakarta sedang ditinggal warganya mudik Lebaran.
"Sudah seminggu saya tutup jam 12 malem. Habis sepi gak ada yang nongkrong," lanjutnya.
Baca Juga: Polisi Buru Pelaku Begal Lain yang Sasar Dua Prajurit TNI di Kebayoran Baru
Biasanya, warung rokok Ari memang kerap dijadikan tempat nongkrong Ojek Online (Ojol). Namun saat peristiwa pembegalan berlangsung, para driver Ojol masih berada di kampung halaman.
"Yang biasa nongkrong kan ojol. Nah mereka masih pulang kampung. Kalau pas puasa saya buka sampai subuh. Karena masih banyak ngalong," ungkapnya.
Kronologi Pembegalan
Sebelumnya diberitakan, dua prajurit TNI Angkatan Darat dari kesatuan Yonarhanud 10/ABC Kodam Jaya, Prada Junior Noval dan Prada Ardian Sapta Savela, hampir menjadi korban begal. Saat itu mereka yang tengah pulang sehabis belanja, dipepet oleh 9 orang begal.
"Anggota kami sepulang dari berbelanja kebutuhan sehari-hari di pasar tradisional menggunakan sepeda motor, ketika perjalanan pulang, ada beberapa orang yang berusaha menyerang, yang kemungkinan besar akan melakukan begal terhadap anggota kami," kata Komandan Batalyon Arhanud 10/ABC Letkol Arh Syarief S.B dalam keterangannya, Senin (9/5/2022).
Mendapat serangan tanpa sebab, Prada Junior dan Prada Ardian melakukan perlawanan dengan menendang salah satu motor pelaku yang memepet motor kedua prajurit tersebut hingga terjatuh.
Saat pelaku terjatuh dari motornya, kedua prajurit tersebut berbalik melakukan perlawanan. Alhasil satu orang pelaku berhasil diamankan, sedangkan pelaku begal lain berhasil melarikan diri.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Tak Ada Ampun, TNI Siap Pecat Prajurit yang Masih Nekat Main Judi Online!
-
Komisi I DPR akan Dalami Kasus Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang Saat Rapat Bareng Panglima
-
Dikira Begal Gegara Bawa Parang, Pria Ini Ternyata Tawarkan Ikan Gurami
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual