SuaraJakarta.id - Polisi mengimbau warga DKI Jakarta untuk tidak berolahraga pagi di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu (14/5/2022) besok. Sebab, lokasi tersebut akan dipakai oleh Partai Buruh dalam puncak perayaan Hari Buruh atau May Day.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo menyampaikan, ribuan massa buruh akan tiba di kawasan GBK sejak pagi. Bahkan, ribuan bus dari sejumlah daerah juga akan masuk Ibu Kota.
"Rekayasa besok yang pertama sebaiknya warga Jakarta dari pagi tidak berolahraga di GBK. Karena dari pagi massa buruh sudah akan datang. Kurang lebih ada seribuan bus yang akan masuk ke GBK," kata Sambodo di Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/5/2022).
Terkait pengalihan arus lalu lintas, Sambodo menyebut jika hal tersebut bersifat situasional. Nantinnya, akan ada tiga pintu masuk ke kawasan GBK yang akan digunakan untuk akses masuk massa buruh, yakni pintu 10, pintu 7, dan pintu 5.
"Untuk pengalihannya memang kita lihat secara situasional. Tapi ada tiga pintu yang akan kita gunakan. Mulai dari pintu 10 yang TVRI, pintu 7, dan kalau memang kedua pintu itu padat kita akan gunakan pintu 5," jelas dia.
Tidak hanya itu, polisi juga telah menyiapkan lahan parkir. Bagi massa buruh yang berasal dari kawasan Jawa Barat seperti Purwakarta hingga Karawang akan disiapkan lahan parkir di sisi timur.
Kemudian untuk buruh yang berasal dari DKI Jakarta dan sekitarnya, akan disiapkan parkir di ring road area GBK. Bagi massa buruh dari kawasan Banten, akan ditempatkan di kawasan Jalan Asia-Afrika.
"Nanti kami tempatkan di ring road di dalam area GBK. Sedangkan untuk buruh yang berasal dari Banten, Tangerang Raya dan sekitarnya, kita akan tempatkan di cekungan Asia-Afrika," beber Sambodo.
Selanjutnya, untuk massa buruh yang menggunakan sepeda motor, polisi akan menempatkan di lapangan parkir ABC dan di aquatic. Sedangkan untuk kendaraan pribadi seperti mobil, polisi akan menempatkan di lapangan parkir Istora.
Baca Juga: Kombes Hengki Usai Resmi Jabat Direskrimum Polda Metro Jaya: Jakarta Bebas Premanisme
Ribuan Personel
Berita Terkait
-
Elemen Buruh Bertemu Dasco dan Seskab Teddy, Bahas Satgas PHK hingga Peringatan May Day
-
Tukar Pikiran Soal Mitigasi PHK, Dasco Bertemu dengan Pimpinan Organisasi Buruh
-
Ambulans Kena Tilang Elektronik, Polda Metro Jaya: Evaluasi!
-
Ole Romeny Bagikan Cerita Lucu Saat Cetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia di Stadion GBK
-
Polisi Imbau Warga Hindari Kawasan GBK: Ada Konser Taeyeon SNSD dan Laga Persija vs Persebaya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu