SuaraJakarta.id - Sebuah tembok gudang yang telah lama kosong di Kelurahan Kapuk, Cengkareng Jakarta Barat, roboh pada Minggu (22/5/2022).
Tembok dengan dimensi panjang 16 meter dan tinggi 12 meter itu roboh saat sedang dalam pengerjaan renovasi.
Kapolsek Cengkareng, Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, robohnya tembok mengarah ke pemukiman warga.
Akibatnya tiga warga dan satu pekerja tertimpah puing bangunan. Keempatnya berinisial SP (39), SSA (18), S (55), dan balita KL yang berusia 2 tahun.
Baca Juga: Terekam CCTV! Detik-detik Pria di Kembangan Jakbar Tertangkap Warga saat Curi Bra di Jemuran
"Seorang pekerja dan 3 orang warga mengalami luka," kata Ardhie saat dikonfirmasi, Senin (23/5/2022).
Mulanya, gudang tersebut memang dalam pengerjaan untuk renovasi karena telah 5 tahun kosong.
Renovasi dilakukan karena gudang tersebut ingin digunakan kembali.
"Awalnya para pekerja tengah melakukan renovasi bangunan gudang. Saat dilakukan pengeboran pada tembok belakang sisi timur bangunan, tiba-tiba tembok roboh," jelasnya.
Hingga kini petugas masih mendalami penyebab tembok gudang tersebut roboh.
Baca Juga: Tembok Roboh Melukai Empat Warga di Cengkareng
Beberapa saksi seperti pekerja dan pemilik bangunan juga telah dipanggil untuk dimintai keterangan.
Berita Terkait
-
Menghidupkan Kembali Batavia Lama: Destinasi Wisata Bernuansa Klasik di Pesisir Jakarta
-
Terungkap Jamet Si Dukun Palsu Tega Bunuh Anak dan Ibu di Tambora Gegara Gagal Gandakan Uang
-
Bantaran Rel Kereta Api Gang Royal Digunakan sebagai Bisnis Esek-esek, PT KAI Sinyalir Ada Keterlibatan Warga
-
Ada Masjid Baru, DPRD DKI Soroti Pertumbuhan Komunitas Muslim di PIK
-
Diduga Dibunuh! Jasad Ibu dan Anak di Tambora Ditemukan Dalam Toren Air
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka
-
Lebaran Pertama Pramono Sebagai Gubernur: Dari Istiqlal, Istana hingga Rumah Mega Tanpa Ganti Sepatu