SuaraJakarta.id - Sebuah video cekcok antara pengemudi Pajero dan Yaris di gerbang Tol Tomang, Jakarta Barat, viral di media sosial. Kekinian kasus itu tengah diusut pihak kepolisian.
Kasie Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol M Taufik Iksan mengatakan, peristiwa cekcok pengemudi Pajero vs Yaris terjadi pada Minggu (22/5/2022) siang.
"Itu di pintu Tol Tomang di mana video tersebut menayangkan aksi seseorang yang melakukan aksi kekerasan," katanya di Mapolres Jakarta, Senin (23/5/2022).
Saat ini korban kekerasan itu, kata Taufik, sudah melayangkan laporan di Polda Metro Jaya. Karena itu, ia tidak dapat merinci peristiwa ini lebih lanjut.
"Sementara laporan di Polda Metro, tentunya yang menangani Polda. Polres belum ada informasi terkait adanya limpahan dan penanganan perkaranya," katanya.
Sebelumnya viral di sosial media, tentang adanya perseteruan antara dua pengemudi di gerbang Tol Tomang Jakarta Barat. Terlihat perseteruan terjadi antara pengemudi Mitsubishi Pajero dan Toyota Yaris.
Pengemudi Panjero tersebut turun menghampiri pengemudi Yaris. Terlihat pengemudi Pajero yang mengenakan kaca mata hitam mencengkeram kerah baju pengemudi Yaris.
Dalam unggahan tersebut juga terdengar orang yang merekam peristiwa itu menyebutkan jika sebelum cekcok di muka gerbang Tol Tomang, pengemudi Pajero mengemudi secara ugal-ugalan.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
-
Viral Ugal-ugalan hingga Toyor Pengemudi Yaris di Tol, Sopir Pajero Arogan Resmi Dilaporkan Korban ke Polda Metro
-
Ugal-ugalan hingga Tampar Orang, Pengemudi Pajero yang Arogan di Tol Ternyata Pakai Mobil Perusahaan
-
Viral Pengendara Pajero Arogan di Jalan Hingga Tantang Adu Fisik, Publik Geram: Lanjut ke Proses Hukum
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya