SuaraJakarta.id - Bagi sebagian orang lebih memilih untuk menyewa apartemen dibanding memiliki rumah. Hal tersebut tentunya setiap orang memiliki alasan tersendiri mengapa ingin menyewa apartemen. Pada kesempatan ini akan dibahas apa saja tips sewa apartemen dengan aman dan agar tetap hemat sebelum menyewanya.
1. Menentukan Budget
Hal yang pertama tentu menentukan budget terlebih dahulu. Sebelum akan mencari apartemen yang ingin disewa, sebaiknya lakukan perhitungan budget sewa berdasarkan kondisi dan kemampuan keuangan Anda.
Hal ini dilakukan sebab agar Anda memilih apartemen yang tepat, tidak terlalu mahal atau terlalu murah. Namun, sesuai dengan budget yang sudah Anda siapkan sebelumnya.
Baca Juga: Sesuaikan Riasan dengan Warna Kulit, Ini Tips dari MUA
Selain itu, disini juga Anda juga perlu pintar-pintar memilih apartemen dengan harga sewa yang sudah termasuk dana operasional seperti air, listrik, atau parkir.
2. Melakukan Riset
Selanjutnya yaitu melakukan riset. Anda harus melakukan riset terlebih dahulu mengenai apartemen yang ingin disewa. Dalam hal ini Anda pun harus mempertimbangkan beberapa hal sebelum menyewa, yaitu mulai dari lokasinya, harganya, fasilitas, dan juga kualitas layanannya.
Anda bisa memilih untuk melakukan riset secara langsung mengunjungi apartemennya atau riset secara online dengan cara mengunjungi situs-situs properti. Saat ini sudah ada banyak situs properti yang menawarkan sewa apartemen dengan lebih mudah.
3. Menghubungi Agen
Baca Juga: Dear Parents, Begini Tips Agar Anak Tetap Aman dari Hepatitis Akut Saat Sekolah Tatap Muka
Tips berikutnya yaitu menghubungi agen properti. Anda bisa menghubungi agen properti melalui situs jual beli properti. Ajukan pertanyaan penting ketika akan menghubunginya tentang apartemen yang akan disewa.
Anda bisa menanyakan tentang lahan parkir, biaya sewa per bulan atau per tahunnya, fasilitas, dan lain sebagainya. Jika Anda memiliki hewan peliharaan, maka tanyakan juga apakah diperbolehkan untuk membawa hewan peliharaan dan apa kemungkinan untuk mendekor ruangan yang sesuai dengan kondisi Anda yang memelihara hewan peliharaan.
Jangan lupa untuk tanyakan juga apakah ada uang deposit yang harus dibayarkan atau tidak.
4. Survey Apartemen
Jika akan menyewa apartemen, tentu Anda harus melakukan survey langsung ke tempat. Hal ini dilakukan agar Anda bisa melihat langsung apartemennya dan juga memperkirakan atau mempertimbangkan beberapa hal lainnya.
Melalui survey juga Anda akan mendapatkan gambaran secara detail mengenai kondisi kamar dan fasilitas apartemen yang akan disewa. Selain itu, apabila Anda menemukan sesuatu yang janggal atau yang kurang menjadi minat Anda, Anda bisa mengetahuinya lebih dini sebelum melakukan pembayaran.
5. Buat Kesepakatan
Jika sudah yakin akan apartemen yang ingin disewa, silakan buat kesepakatan tertulis atau perjanjian sewa. Hal ini sangat penting dilakukan sebab berhubungan dengan hak dan kewajiban antara penyewa dan pemilik unit apartemen.
Adanya kesepakatan tertulis ini juga menjadi bahan bukti jika suatu saat terjadi sesuatu yang diluar dari dugaan atau yang melanggar sesuai dengan kesepakatan yang sudah dibuat.
Isi kesepakatan ini mulai dari besaran uang sewa, jadwal pembayaran, jangka waktu sewa, biaya deposit, dan biaya lainnya yang sekiranya dibutuhkan.
Rekomendasi Apartemen untuk Anda Sewa
Jika sebelumnya Anda sudah mengetahui beberapa tips sewa apartemen yang aman dan hemat, maka selanjutnya ada rekomendasi apartemen yang bisa menjadi pilihan Anda di Jakarta. Nama apartemennya yaitu Apartemen Green Pramuka.
Apartemen ini terletak di Jl. Ahmad Yani Kav. 49, Rawasari, Jakarta Pusat, Cempaka Putih, DKI Jakarta. Lokasinya strategis dekat dengan fasilitas umum dan beberapa tempat wisata seperti Ancol dan Dufan.
Anda juga perlu tahu bahwa di apartemen ini terdapat beberapa fasilitas yang dapat digunakan oleh penghuninya. Beberapa diantaranya yaitu kolam renang, restoran, salon, minimarket, atau taman. Masih ada beberapa fasilitas lainnya yang mendukung kegiatan dan aktivitas para penghuninya saat menyewa apartemen.
Di apartemen Green Pramuka ini tersedia unit dengan 2 kamar tidur yang terdiri dari 1 double bed dan 1 single bed. Kamar ini digunakan untuk maksimal 4 orang. Walaupun bisa sewa bulanan, Anda bisa menyewa apartemen secara harian mulai dari harga 470 ribu rupiah per malamnya.
Desain interior dari apartemen ini juga cukup sederhana namun minimalis, bersih, terawat, dan nyaman untuk ditinggali. Di dalam unit apartemen juga sudah tersedia dapur, ruang makan, kamar mandi, ruang keluarga, dan juga balkon yang dapat melihat langsung ke kolam renang.
Anda bisa sewa apartemen dengan harga yang murah dan terjangkau hanya di Traveloka. Sebab, di Traveloka Anda bisa mendapatkan berbagai promo menarik dan penawaran harga spesial untuk hotel, villa, atau apartemen serta akomodasi perjalanan.
Selain itu, di Traveloka juga akan memudahkan Anda untuk mendapatkan fasilitas yang Anda inginkan secara online dengan transaksi yang mudah, cepat, dan juga lebih efisien pastinya. Jadi, jangan ragu lagi untuk menggunakan Traveloka sebagai partner perjalanan Anda.
Berita Terkait
-
4 Cara Warganet Menghemat Budget Skincare 'In This Economy'
-
Anti Boncos, Ini 5 Rekomendasi Hampers Lebaran Low Budget
-
Liburan Menguras Uang dan Boros? 6 Tips Mengatur Budget Liburan dengan Aman
-
Terpaksa Bungkam, Influencer Mengaku Diberi Apartemen Mewah oleh Elon Musk untuk Rahasiakan Kehamilan
-
Viral Video Shin Tae-yong Diduga Main Golf di Jakarta, Kira-Kira Berapa Ya Budget-nya?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot