SuaraJakarta.id - E (35) seorang ibu rumah tangga yang menjadi korban pelecehan seksual di Cipayung, Jakarta Timur, pada Kamis (9/6/2022) lalu, mengaku peristiwa tidak mengenakkan yang dialaminya bukan kali pertama.
Beberapa minggu sebelumnya, dia juga menjadi korban pelecehan seksual dengan modus yang sama, yakni pelaku yang seorang pria menunjukkan alat kelaminnya atau ekshibisionis.
"Ini saya sudah kedua kali ngalamin kayak gini," kata E saat ditemui Suara.com di kediamannya, Senin (13/9/2022).
Kejadian sebelumnya itu, kata E terjadi di SD Negeri 04 Lubang Buaya, sekitar 150 meter dari lokasi kejadian terakhir yang dialaminya. Dikatakannya kejadian juga berlangsung pada pagi hari, sekitar pukul 09.00 WIB.
Namun saat kejadian, E tidak sendirian saat itu, ada banyak ibu-ibu lainnya.
"Tapi banyak ibu-ibu juga di situ. Tapi saya enggak cerita itu. Ibu-ibu yang lain juga mengacuhkan," kata E.
Dia meyakini, bahwa pelaku yang melecehkannya masih orang yang sama, seorang pria berusia sekitar 45 tahunan dan menggunakan sepeda motor. Namun dia memastikan sama sekali tidak mengenal pelaku.
"Orangnya juga sama itu kayak gitu (pelaku yang terakhir melecehkannya), postur tubuhnya rada mirip," ungkapnya.
Berharap Pelaku Ditangkap
Baca Juga: Terjerat Kasus Pelecehan Seksual Lagi, Himchan Eks B.A.P Siap Diinvestigasi
Dua kali menjadi korban pelecehan seksual, E mengaku sangat trauma, berharap pelaku segera tertangkap.
Dia khawatir bukan hanya dirinya yang nanti menjadi korban, namun juga anak-anak di sekitar tempat tinggalnya.
"Saya takutnya anak-anak kecil yang jadi korban, saya juga punya anak perempuan, jadi saya khawatir," ujarnya.
Seperti pemberitaan sebelumnya, E mengungkap kronologis kejadian yang tidak pantas yang menimpanya, usai membeli sarapan sekitar pukul 06.00 WIB.
"Saya nyebrang mau (ke Gang Poci), saya papasan sama pelakunya, karena emang macet (jalan tersendat) kan. Tapi saya enggak curiga," kata E saat ditemui Suara.com di kediamannya, Senin (13/6/2022).
Korban melanjutkan perjalanannya tanpa merasa curiga sama sekali. Namun, dari arah belakang ternyata pelaku yang mengendarai sepeda motor mengikutinya dari belakang.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
Terkini
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!
-
Tak Berizin, Pembangunan Tower BTS di Buaran Indah Tangerang Disetop
-
Klaim Sekarang! Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini Dalam Tulisan Ini