SuaraJakarta.id - Presiden Partai Buruh Said Iqbal memastikan tidak ada buruh yang diamankan polisi di depan Gedung DPR, Jakarta, Rabu (15/6/2022). Dikabarkan demo buruh di DPR sempat ricuh.
"Tidak ada konflik, tidak ada ditahan, semua akomodatif dan pihak kepolisian dan TNI koperatif," kata Said Iqbal.
Menurut dia, sejauh ini aksi demo berlangsung kondusif dan aman. Pihak kepolisian juga dinilai kooperatif selama menjaga jalannya demonstrasi.
Sebelumnya, berdasarkan pengamatan di lokasi, ribuan peserta datang dari titik kumpul TVRI sampai ke Jl. Jenderal Gatot Subroto tepatnya di Gedung DPR.
Tak hanya berjalan kaki atau longmarch, massa lainnya menaiki kendaraan roda dua dan mobil komando dilengkapi peralatan pengeras suara.
Situasi awal berjalan kondusif, namun situasi mulai memanas saat massa tidak bisa melewati pagar gedung DPR lantaran dipasang kawat berduri dan dihadang polisi.
Aksi saling dorong sempat terjadi antara buruh dan polisi. Bahkan beberapa polisi sampai terjatuh dan mengenai kawat berduri.
Namun pada akhirnya aksi saling dorong terhenti karena petugas kepolisian berhasil mengendalikan situasi yang sempat ramai.
Hingga kini unjuk rasa masih berlangsung kondusif dan aman. Para peserta memutarkan lagu yel-yel sebagai penyemangat dan jeda unjuk rasa.
Baca Juga: Tolak Omnibus Law, Partai Buruh: 10 Tahun Upah Tidak akan Naik
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya