SuaraJakarta.id - Polisi mengungkap motif penusukan warga negara asing (WNA) China berinisial XT (33) oleh rekannya sendiri yang juga merupakan WNA China, LQ (36).
Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pasma Royce mengatakan, kejadian ini terjadi di sebuah ruko di wilayah Cengkareng Timur.
Saat itu korban yang tengah duduk dihampiri oleh tersangka dan langsung ditusuk di bagian punggung kiri sebanyak satu kali.
Kepada petugas, tersangka mengaku tega melakukan penusukan tersebut lantaran cemburu buta karena melihat kedekatan istrinya dengan korban.
Baca Juga: Polisi Bekuk WNA China yang Tusuk Warga di Jakarta Barat
"Mereka satu tempat kerja. Pelaku, korban, dan istri satu tempat kerja di sebuah layanan jasa ekspedisi elektronik," kata Pasma di Polres Jakarta Barat, Selasa (21/6/2022).
Pasma menjelaskan bahwa pelaku cemburu buta terhadap kedekatan istrinya dan korban. Padahal istri pelaku, kata Pasma, tidak menjalin asmara dengan korban.
"Ini hanya dugaan saja, karena pelaku merasa cemburu atas kedekatan antara istrinya dengan korban di tempat kerjaan. Sehingga timbul tuduhan-tuduhan perselingkuhan," ungkapnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Joko Dwi Harsono mengatakan, tidak ada bukti perselingkuhan antara korban dan istri pelaku.
"Enggak, dugaannya dia (pelaku) saja, kecemburuan. Statusnya (istri dan pelaku) sedang mau bercerai," tutup Joko.
Baca Juga: Diduga karena Asmara, Seorang WNA China Ditusuk Rekannya Sendiri di Cengkareng
Dari tangan tersangka, pelaku berhasil mengamankan sebilah senjata tajam jenis pisau yang digunakan pelaku untuk menusuk korban. Serta pakaian yang dikenakan saat melakukan aksinya.
Meski keduanya merupakan WNA China, namun pelaku diganjar sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia. Pelaku terancam dikenakan pasal 353 ayat 2 tentang Penganiayaan Berencana dengan hukuman paling lama 7 tahun penjara.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
Terkini
-
Forklift Hidrogen Pertama di Indonesia Hadir: Solusi Material Handling Masa Depan
-
Inovasi BNIdirect dan Berperan dalam Program Pemerintah, BNI Raih 3 Penghargaan Triple A Awards 2025
-
Dompet Auto Gendut, Ini Cara Ampuh Klaim DANA Kaget Setiap Hari
-
Jangan Tunda! Klaim 10 Link Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini, Langsung Cair
-
Rahasia Dapatkan DANA Kaget Tiap Hari: Ikuti Cara Ini biar Banjir Cuan