SuaraJakarta.id - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan melakukan sidak kepada sejumlah titik penjualan minyak goreng curah rakyat (MGCR) yang berada di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur.
Stock point minyak goreng curah rakyat atau MGCR sendiri disediakan dalam bentuk toren untuk pedagang dan masyarakat.
Stock point minyak goreng curah rakyat ini disediakan oleh ID Food berkerja sama dengan Pasar Jaya.
"Di Jawa Barat dan di Jakarta saya sudah datangi pasar. Di sana minyak goreng curah dijual Rp 14.000 dan ada barangnya. Kalau harga minyak goreng curah per kilo dijual Rp 15.500," kata Mendag Zulhas dalam keterangan tertulis, Sabtu (25/6/2022).
Baca Juga: Sosialisasi Beli Minyak Goreng Pakai PeduliLindungi Dimulai Senin Ini
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu melanjutkan, jika keberadaan stock point minyak goreng curah rakyat akan memudahkan masyarakat dalam membeli minyak goreng curah rakyat.
"Ada contohnya ini penampung (toren) kalau di pasar orang tinggal datang dan ngambil," ujar Zulhas.
Dalam sidaknya, Zulhas juga mendatangi, toko Japang dan toko Beras Famili yang merupakan Warung Pangan di Pasar Kramat Jati Jakarta Timur.
Zulhas memastikan, ketersedian minyak goreng di Pasar Kramat Jati aman dan terkendali.
"Di (Pasar Kramat jati) hampir tiap toko ada yang Rp 14.000," pungkas Zulhas.
Diketahui, Kemendag mengambil langkah strategis untuk menstabilkan harga minyak goreng di masyarakat.
Langkah tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 33 Tahun 2022 yang mengatur soal tata kelola Program MGCR.
Dengan kebijakan ini, minyak goreng curah dipatok dengan harga Rp 14.000 per liter dan Rp 15.500 per kilogram.
Berita Terkait
-
Aplikasi Pedulilindungi Akan Digunakan Untuk Syarat Beli Minyak Goreng Curah
-
Beli Minyak Goreng Curah Harus Pakai Aplikasi PeduliLindungi, Menteri Luhut: Pekan Depan Disosialisasikan
-
Catat Waktunya! Peraturan Baru dari Pemerintah: Beli Minyak Goreng Curah Harus Pakai PeduliLindungi
-
Luhut Binsar: Masyarakat Harus Gunakan PeduliLindungi dan NIK untuk Beli Minyak Goreng Curah
-
Kenapa Beli Minyak Goreng Curah Kini Harus Pakai PeduliLindungi?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Termurah: Tahun Muda Banget, Harga Kisaran Rp90 Jutaan
- 5 Mobil Bekas 3 Baris Sekaliber Avanza tapi Jauh Lebih Nyaman, Kabin Lega, lho!
- 5 Rekomendasi Skincare Hanasui Untuk Usia 50 Tahun ke Atas: Wajah Cerah, Cuma Modal Rp20 Ribuan
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 5 Pilihan HP Xiaomi Termurah Rp1 Jutaan: Duet RAM GB dan Memori 256 GB, Performa Oke
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP OPPO Murah Rp1 Jutaan, Terbaik buat Gaming dan Multitasking
-
5 Bulan Pertama 2025, Ekspor Indonesia Melonjak 6,98 Persen
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Desain Mirip iPhone Boba Tiga, Terbaik Juli 2025
-
Review Toyota Fortuner 2021 yang Jadi Alasan Kenapa Harus Membelinya
-
Harga Minyak Dunia Makin Anjlok Setelah Kondisi Perang Iran-Israel Kondusif
Terkini
-
Cuma Sekali Klik, Incar Saldo Gratis Lewat Link Aktif DANA Kaget di Sini
-
6 Warna Cat Jotun yang Bikin Rumah Minimalis Jadi Instagramable
-
Bank Mandiri Borong 16 Penghargaan FinanceAsia Awards 2025: Akselerasi Komitmen Berkelanjutan
-
Apa Itu Dinding Kamprot? Pelajari Cara Membuat Beserta Kelebihan Dan Kekurangannya Untuk Rumah
-
Dari Warrior Sampai Compass: 5 Merek Sepatu Sekolah Legendaris yang Selalu Laris