SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mempersilakan masyarakat menikmati Kawasan Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta Pusat sebagai ajang untuk berekspresi termasuk kegiatan Citayam Fashion Week.
Anies menekankan yang terpenting, menjaga kebersihan dan saling menghormati.
"Silakan menggunakan tempat ini untuk apa yang menjadi kebahagiaannya. Yang penting jaga ketertiban jaga kebersihan jaga kehormatan orang lain," ujar Anies saat menyambangi Kawasan Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta, Selasa (19/7/2022)
"Kalau itu dijaga, sesudahnya silakan berekspresi. Yang penting tadi jaga ketertiban jaga kebersihan dan hormati orang-orang lain," katanya.
Mantan Mendikbud itu juga menilai, keberadaan anak-anak muda yang kerap nongkrong di kawasan Dukuh Atas, Sudirman dan melakukan kegiatan Citayam Fashion Week merupakan bagian dari ekspresi anak muda. Karena itu, Anies mengapresiasi inovasi yang dilakukan anak-anak muda mengubah zebra cross menjadi arena catwalk Citayam Fashion Week.
"Sesudahnya itu bagian dari ekspresi anak muda dan memang anak muda itu kan berani buat terobosan ya. Anak muda ini berani buat inovasi, kita hormati, mereka adalah perwakilan dari masa depan. Jadi hormati mereka," tutur Anies.
Lebih lanjut, Anies berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dan ketertiban di kawasan tersebut.
"Jangan buang sampah. Jaga kebersihan jaga ketertiban," katanya.
Sebelumnya, Anies menyambangi kawasan Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta pada Selasa (19/7/2022).
Baca Juga: Citayam Fashion Week di Mata Para Pejabat Negara
Anies pun tampak berjalan di zebra cross seperti "Catwalk di lokasi tempat kumpulnya anak-anak remaja yang dikenal dengan SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede dan Depok) atau dikenal dengan 'Citayam Fashion Week".
Anies tak sendiri, ia berjalan diapit EU Ambassador, HE Vincent Piket, Vice President of the European Investment Bank (Wapres Bank Investasi Eropa) Kris Peeters, Head of VP Kris Peeters’ Office, Sunita Lukkhoo dan Head of EIB Group for Southeast Asia & The Pacific, Lucas Lenchant.
Untuk diketahui Fenomena SCBD atau Citayam Fashion Week berlokasi di Kawasan Sudirman, Dukuh Atas, Jakarta Pusat atau tepatnya di sekitaran Stasiun MRT Dukuh Atas, Stasiun BNI City, hingga di Terowongan Kendal. Fenomena SCBD atau Citayam Fashion Week tersebut menjadi perbincangan karena menjadi tempat berkumpulnya para remaja-remaja untuk bergaya seperti sedang fashion show.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!