SuaraJakarta.id - PT Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta dan PT TransJakarta mulai menerapkan layanan integrasi tarif di Jakarta Timur (Jaktim). Utamanya bagi penumpang bus dari halte Pemuda Rawamangun yang akan melanjutkan perjalanan menggunakan LRT dari Jakarta Velodrome.
"Jadi di halte TransJakarta Pemuda (Rawamangun) kan diintegrasikan, bisa naik di situ ke (Stasiun LRT Jakarta) Velodrome," kata General Manager Operasi dan Pelayanan LRT Jakarta Ampunghuang R Patriadi di Stasiun LRT Jakarta Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Jumat (12/8/2022).
Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT LRT Jakarta, Sheila Indira Maharshi menambahkan, selaku anak usaha BUMD Provinsi DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo (Perseroda) yang melayani publik dari sektor transportasi, LRT Jakarta pasti mendukung penuh implementasi tarif integrasi maksimal Rp 10 ribu tersebut.
Menurut Sheila, LRT Jakarta merupakan perpanjangan tangan Pemprov DKI Jakarta dalam pemberian pelayanan transportasi yang baik, nyaman, aman, dan terjangkau kepada setiap warga DKI Jakarta.
Baca Juga: Ada Zombie hingga Kanibal, LRT Jakarta Tantang Warga Uji Nyali di Wahana Train to Apocalypse
"Integrasi tarif ini menurut kami adalah satu bentuk pelayanan dari pemerintah yang sangat baik kepada masyarakat. Mudah-mudahan implementasinya lancar dan kemauan masyarakat untuk menggunakan transportasi publik itu semakin tinggi ke depannya," kata Sheila. [Antara]
Berita Terkait
-
Meracau Saat Ditangkap, Pengadang Bus Transjakarta Ternyata Depresi Berat
-
Setelah MRT, Gibran Pantau Proyek LRT Jakarta
-
Kado Pemprov DKI di Hari Pelantikan Prabowo-Gibran, Besok Naik Transjakarta, MRT dan LRT Cuma Rp 1
-
Horee! Tarif Transjakarta, LRT Dan MRT Rp 1 Saat Pelantikan Presiden Besok
-
Transjakarta Hadirkan Rute Wisata Baru, Singgah di Depan Gedung DPRD DKI
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum