SuaraJakarta.id - Penyelenggaraan acara parade peringatan Hari Ulang Tahun Jakarta dan Indonesia, Jakarnaval diwarnai peristiwa mobil parade terbakar hingga mewajibkan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menonton. Ternyata, acara yang digelar oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta ini memakan anggaran Rp5,4 miliar.
Hal ini dikatakan oleh Kepala Disparekraf DKI Jakarta Andhika Permata. Ia tak menyebutkan sumber anggaran tapi pihaknya juga menggandeng Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan swasta.
"Untuk anggaran sebesar Rp5,4 miliar. Jadi kita tentunya berkolaborasi dengan Ancol Taman Impian untuk venue kemudian juga di-support Jakarta Propertindo untuk lintasan sirkuit," ujar Andhika di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, Minggu (14/8/2022).
Terkait kejadian terbakarnya mobil parade, Andhika menyebut pihaknya sudah melakukan penanganan dengan cepat. Sudah disiagakan mobil beserta petugas pemadam sebagai bagian dari mitigasi kejadian dalam acara.
"Kita juga setiap penyelanggaraan event kita sudah memitigasi semua sperti BPBD, damkar, dinas kesehatan ini semua treatment SOP sebuah penyelenggaraan event sudah kami lakukan," ucapnya.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan kegiatan ini sengaja dilakukan di sirkuit Formula E agar bisa menampung banyak orang. Ketimbang pada tahun-tahun sebelumnya, ia menyebut ada 1.000 orang yang hadir.
"Kegiatan yang menghadirkan seni, budaya, bangsa kita, drum band dari banyak perwakilan peserta dari 1000 lebih, yang terlibat aktif, belum penontonnya yang sangat baik. Dan sengaja kita hadirkan di ancol, sebagai destinasi yang baik," tuturnya.
Mengenai mobil terbakar, Riza tak mau terlalu mempermasalahkannya. Menurutnya yang paling penting insiden ini sudah ditangani dengan baik.
"Itu kebakarans sedikit saja, ada insiden sedikit tidak masalah," pungkasnya.
Baca Juga: Kronologi Mobil Terbakar saat Jakarnaval di JIEC Ancol, Pengunjuk Heboh
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
Terkini
-
Pengakuan Jokowi Usai Pertemuan Tertutup dengan Tersangka Ijazah Palsu di Solo
-
Cek Fakta: Benarkah Jokowi Berharap Tak Dipenjara Jika Ijazahnya Palsu?
-
Munir, dan Pertanyaan HAM yang Tak Pernah Benar-Benar Dijawab
-
Cara Daftar Program 'Arigato! Cashback': Belanja di Jepang 100 Ribu Yen, Dapat Balik 10 Persen
-
Cek Fakta: Benarkah Menkeu Purbaya Ancam Luhut & Sri Mulyani Soal Pengembalian Uang Negara