SuaraJakarta.id - Ketua RW 09 Rusun Pinus Elok Tower C, Poiman mengimbau, agar warganya lebih ekstra dalam mengawasi anak-anak mereka.
Hal itu merespons jatuhnya seorang balita berinisial FFP dari lantai 11 rusun tersebut pada Sabtu (27/8/2022) lalu.
Warga juga diminta agar memasang pengamanan tambahan seperti teralis besi di jendela mereka agar hal serupa tidak kembali terjadi.
"Saya sebagai RW agar semua warga mawas diri untuk menjaga anak-anaknya dan meminta untuk memasang pengaman di rumah," kata Poiman, Rabu (31/8/2022).
Poiman juga mengatakan, pihak keluarga FFP tidak akan melakukan tuntutan ke pihak manapun atas insiden ini. Ia menganggap semua yang telah terjadi merupakan murni sebuah musibah.
"Keluarga korban tidak memperpanjang kejadian tersebut dan menganggap ini sebuah musibah dan tidak menuntut pihak mana saja," katanya.
Sementara jenazah FFP telah dimakamkan oleh pihak keluarga di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Semper, Jakarta Utara.
Sebelumnya diberitakan, seorang balita berinisial FFP tewas usai terjatuh dari lantai 11 Rusun Pinus Elok, Cakung Jakarta Timur, Sabtu (27/8/2022).
Kapolsek Cakung, Kompol Syarifah Chaira mengatakan, saat itu korban dilaporkan sedang bermain bersama kakak laki-lakinya.
Baca Juga: Balita Jatuh dari Lantai 11 Rusun Pinus Elok, Pengelola Sempat Dengar Bunyi Keras
"Korban sedang bermain HP bersama abangnya dan ayah korban sedang cuci baju," kata Chaira saat dikonfirmasi, Minggu (28/8/2022).
Tettiba, FFP merebut handphone dari abangnya dan masuk ke dalam kamar dan mengunci diri.
Ayah korban kemudian mencoba mengetuk pintu dan memanggil. Namun tidak ada jawaban dari balik pintu kamar.
"Menurut keterangan ayah dari korban, jendela di dalam kamar sedang terbuka, diduga korban keluar dari jendela. Sehingga terjatuh dari lantai 11 mengakibatkan korban meninggal dunia," tuturnya.
Berita Terkait
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Pertikaian Berdarah Gegerkan Condet, Satu Tewas Ditusuk di Leher
-
Protes Kenaikan Harga, Pedagang Pasar Pramuka Kompak Tutup Kios
-
Usai Protes Pedagang dan Mediasi Gubernur DKI, Tarif Kios Pasar Pramuka Resmi Diturunkan
-
Pramono Anung Resmikan Pemanfaatan Biogas Septik Komunal di Jakarta Timur
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Akhir Pekan Makin Seru! 12 Link Dana Kaget Hari Ini Beredar, Langsung Cair Kalau Kamu Cepat
-
Benarkah SMAN 72 Jakarta Ditinggalkan Siswa Pasca Ledakan? Ini Fakta Mengejutkan dari Bang Doel
-
7 Mobil Bekas untuk Mobil Harian bagi Pengguna Berbudget di Bawah Rp70 Juta
-
8 Tips Cek Suara Mesin untuk Deteksi Kerusakan Saat Test Drive bagi Pencari Mobil Bekas
-
Aksi Bersih-bersih Barang Ilegal: Menteri Purbaya Tepis Tawaran Pajak dari Pedagang Thrifting