SuaraJakarta.id - Isak tangis keluarga terlihat saat dua jenazah korban kecelakaan maut di Tol JORR KM 5 800 Cengkareng tiba di rumah duka di Jalan Sumur Bor Rt 06/12 nomor 12, Kalideres Jakarta Barat, Senin (29/9/2022) malam.
Pantauan Suara.com di lokasi, ada puluhan orang memenuhi rumah duka. Para tetangga mulai berdatangan saat jenazah telah berada di rumah duka.
Salah satu anggota keluarga, Sugeng (55) mengatakan, jenazah tiba sekira pukul 19.10 WIB.
Jenazah baru tiba malam hari usai pihak RSUD Tangerang melakukan autopsi terhadap korban tewas kecelakaan maut tersebut.
Baca Juga: Polisi Duga Kecelakaan yang Tewaskan Ibu dan Anak di Tol JORR Cengkareng Akibat Sopir Ngantuk
"Sekitar jam 19.10 WIB lah sampai sini, terus ambulans sudah pulang," kata Sugeng saat di temui di rumah duka, Senin (26/9/2022).
Pihak keluarga berencana bakal langsung memakamkan jenazah, setelah sebelumnya sudah dimandikan dan dikafankan oleh pihak rumah sakit.
"Ini lagi nunggu imam, kita mau salatkan jenazah, langsung dimakamkan malam ini di Tempat Pemakaman Umum Utan Jati," kata Sugeng.
Sugeng juga merivisi data pihak kepolisian. Ia menyebut ada 6 orang anggota keluarganya yang menjadi korban dalam kecelakaan tersebut.
Yakni pasangan suami-istri (Pasutri) dengan tiga orang anaknya, kemudian seorang nenek .
Sugeng mengungkapkan, korban tewas dalam kecelakaan maut itu merupakan sang nenek bernama Ade Arkani (68) serta anak sulung dari pasutri tersebut yang bernama Syafira (22).
"Yang wafat nenek, Ade Arkani atau ibu dari istri Pak Agus. Terus anaknya namanya Syafira, cucunya ibu Ade," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, dua penumpang Toyota Calya tewas di tempat usai mobil yang ditumpangi terlibat kecelakaan maut dengan sebuah truk di Tol JORR KM 5 800 B, Cengkareng Jakarta Barat, Senin (26/9/2022).
Kanit Laka Lantas Satuan Wilayah Jakarta Barat, AKP Hartono menjelaskan, kejadian bermula saat Toyota Calya dengan nomor polisi F 1303 RS yang di kemudikan AK, melaju di lajur 1 di Tol JORR dari arah Pondok Indah menuju Bandara.
Sesampainya di KM 5 800, mobil tersebut menabrak bagian kanan belakang truk dengan nomor polisi AA 1904 BA yang di kemudikan JR yang melaju searah di depannya.
"Akibat benturan itu, mobil Toyota Calya yang dikendarai AK terguling yang mengakibatkan AR dan SY meninggal di tempat," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Korban Kecelakaan KA vs Sepeda Motor di Magetan Dapat Jaminan Jasa Raharja
-
Parkir Sembarangan di Jalan Sempit Bisa Picu Kecelakaan, Ini Solusinya
-
Fakta Mengejutkan di Balik Penjarahan Sembako dari Truk Kecelakaan di Jalintim
-
Xiaomi Berupaya Selamatkan Reputasi Perusahaan Pasca Kecelakaan Fatal Mobil Listrik SU7
-
Kecelakaan Maut Tawangmangu: Korlantas Polri Turun Tangan, Ungkap Penyebab dengan Metode Ilmiah!
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
-
8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Besar Performa Handal
-
Eks Pelatih Vinicius Junior Diincar Klub Liga 1: Persija atau Bali United?
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
Terkini
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!
-
Tak Berizin, Pembangunan Tower BTS di Buaran Indah Tangerang Disetop
-
Klaim Sekarang! Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini Dalam Tulisan Ini