SuaraJakarta.id - Seorang remaja bernama Vanestian (19) disebut menjadi sasaran aksi pembacokan saat melakukan transaksi sebuah ponsel dengan metode cash in delivery (COD) di kawasan Warakas, Jakarta Utara.
Peristiwa pembacokan itu seusai diunggah oleh akun Instagram @junet.jakarta. Dalam unggahan itu dikatakan, kejadian terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Senin (26/9/2022) kemarin. Disebutkan jika aksi pembacokan itu berawal saat korban diminta untuk bertemu dengan pelaku pembacokan yang diduga berpura-pura ingin membeli ponsel korban.
Setelah bertemu, pelaku disebut sempat meminjam HP korban dengan dalih untuk transaksi pembayaran di rumahnya.
"Pembeli meminta saya memindahkan motor, padahal saya sudah meletakan motor di tempat aman. Pembeli berkata ingin mengambil HP saya yang digunakan untuk transaksi pembayaran di rumahnya. Kemudian saya meminta kembali hp tersebut," tulis akun Junet.jakarta, dikutip Suara.com, Selasa (27/9/2022).
Disebutkan setelah berhasil memegang HP korban, pelaku langsung kabur ke dalam gang sekitar lokasi COD. Korban pun disebut sempat mengejar pelakunya. Bahkan, pelaku sempat terjatuh ketika ditangkap oleh korban.
Bukannya menyerah, pelaku kemudian menyerang Vanestian dengan sebuah senjata tajam mirip parang panjang sekira 40 centimeter. Disebutkan korban bersimbah darah setelah kepalanya dibacok oleh pelaku.
Meski bersimbah darah, korban dikabarkan berhasil menyelamatkan diri. Sementara, pelaku berhasil membawa kabur HP milik korban.
“Setelah si pembeli jatuh, karena berhasil saya genggam. Si pembeli mengeluarkan sebilah parang berukuran 40 cm dari punggungnya dan menghantam kepala saya hingga berlumuran darah. Untungnya saya berhasil selamat dari kejadian ini."
Berita Terkait
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
Komplotan Begal Berpistol Berkeliaran di Jatinegara, Raja Tega sampai Bikin Korbannya Cium Aspal!
-
Viral! Pemotor Dikejar Polisi Dikira Begal, Pengamat: Saatnya Evaluasi SOP Pemeriksaan
-
Waspada! Tuduh Korbannya Nunggak Cicilan Motor, Komplotan Begal Nyamar Debt Collector Berkeliaran di Jaktim
-
Dramatis! Sopir Taksi Online Lawan Begal Mobil di Bandarlampung, Tabrakkan Diri ke Mobil Lain
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
PPSU Cempaka Putih Wafat saat Bekerja, Pemprov DKI: Hak-hak Almarhum Pasti Dipenuhi
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Gubernur Pramono Anung Ingin Rebranding Bank DKI: Bisa Jadi Bank Betawi
-
Semanggi Tak Bercahaya Lagi, Pramono Geram Lampu Dicuri
-
Siap-siap Daftar! Pemprov DKI Buka Rekrutmen 1.652 PPSU, Ini Syaratnya