SuaraJakarta.id - Partai NasDem telah resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (Bacapres) 2024. Berdasar hasil survei dari Skala Survei Indonesia (SSI), banyak pendukung NasDem memilih Prabowo Subianto.
Dari hasil survei SSI yang dilakukan tanggal 23-29 September 2022, pendukung NasDem yang memilih Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto sebesar 40,8 persen suara.
Angka ini sama dengan dukungan terhadap Anies Baswedan. Disusul berikutnya oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebesar 4,1 persen.
Sementara, pemilih Gerindra solid mendukung Prabowo Subianto. Sisanya sebanyak 6,6 persen mendukung Ganjar Pranowo dan 3,6 persen menyatakan akan memilih Anies Baswedan.
"Dari 100 persen pemilih Gerindra solid 81,8 persen ke Pak Prabowo," kata Direktur Eksekutif SSI Abdul Hakim, Selasa (4/10/2022).
Abdul Hakim mengatakan, ketiga nama tersebut selalu masuk tiga besar kandidat capres dengan tingkat keterpilihan tertinggi.
Dalam hasil survei SSI, Prabowo Subianto unggul dengan raihan 30,3 persen. Disusul Ganjar Pranowo sebesar 22,3 persen dan Anies Baswedan sebesar 20,8 persen.
"Saya perbesar untuk ketiga kandidat dengan keterpilihan tertinggi kecenderungannya masih ke Pak Prabowo saat ini," ujarnya.
Berikut hasil survei SSI terkait tingkat keterpilihan ketiga kandidat capres tersebut:
Gerindra
1. Prabowo Subianto: 81,7 persen
2. Ganjar Pranowo: 6,6 persen
3. Anies Baswedan: 3,6 persen
PKB
1. Prabowo Subianto: 40,5 persen
2. Ganjar Pranowo: 19 persen
3. Anies Baswedan: 1,3 persen
PDIP
1. Ganjar Pranowo: 44,7 persen
2. Prabowo Subianto: 28,9 persen
3. Anies Baswedan: 4,3 persen
Golkar
1. Prabowo Subianto: 27 persen
2. Anies Baswedan: 17,4 persen
3. Ganjar Pranowo: 14,8 persen
NasDem
1. Prabowo Subianto: 40,8 persen
2. Anies Baswedan: 40,8 persen
3. Ganjar Pranowo: 4,1 persen
PKS
1. Anies Baswedan: 41,7 persen
2. Prabowo Subianto: 16,7 persen
3..Ganjar Pranowo: 11,7 persen
Berita Terkait
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Pidato Presiden: Soroti Keberhasilan Pangan dan Sikap Elite Politik di Medsos
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya