SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan dirinya sempat ditawari menjadi Calon Presiden (Capres) untuk ikut Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 lalu. Namun, ia menolak tawaran itu.
Hal ini Anies ceritakan saat mengadakan acara silaturahmi bersama Jurnalis Balai Kota-DPRD DKI. Selain menjadi Capres, Anies juga ditawari menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) di tahun 2018, juga untuk Pemilu 2019.
"Jadi ketika di tahun 2018 saya ditawari untuk ikut Pilpres, sebagai Wakil (Cawapres), saya tidak bersedia. Bahkan ada dua kali permintaan untuk menjadi Capres. Saya bilang tidak bersedia," ujar Anies, Jumat (7/10/2022).
"Yang ini enggak pernah saya ceritakan, baru ke teman-teman (wartawan) saya ceritakan," tambahnya menjelaskan.
Anies mengaku menolak tawaran itu karena dari awal memang sudah berjanji untuk menuntaskan masa jabatan sebagai Gubernur Jakarta selama lima tahun.
"Kenapa? Karena saya janji untuk di jakarta lima tahun dan janji lima tahun itu kami ingin pegang," tuturnya.
Menurut Anies dalam proses politik begitu banyak yang menyampaikan janji dalam kampanyenya.
Anies mengaku memilih untuk menepatinya dan menjalankan penuh masa jabatannya selama lima tahun.
"Sudah terlalu banyak di proses politik ini, kita itu terampil mengirimkan janji dan terampil pula menjelaskan pemlesetan. Kalau tidak tercapai, lain soal," ucapnya.
Baca Juga: Anies Baswedan Ketemu AHY, NasDem Sebut Koalisi dengan Demokrat Tinggal Selangkah Lagi
"Tapi kalau memutuskan untuk tidak menempati, itu beda. Karena ada situasi di mana tidak bisa terlaksana," tambahnya memungkasi.
Diketahui, masa jabatan Anies akan berakhir pada 16 Oktober mendatang. Selanjutnya posisi Kepala Daerah Jakarta akan diisi oleh Penjabat Gubernur sampai Pilkada 2024.
Berita Terkait
-
Anies Baswedan Ketemu AHY, NasDem Sebut Koalisi dengan Demokrat Tinggal Selangkah Lagi
-
Diusung PSI, Ganjar: "Hah lha mosok aku dipasangke karo PSI? PSI ki sopo? PSSI kali?"
-
Diusung Jadi Capres oleh PSI, Ganjar Pranowo: PSSI Kali
-
Anies dan AHY Saling Puji, Penanda Mereka Siap Jalan Bersama Jelang Pemilu 2024
-
Ganjar Pranowo Diusung PSI Jadi Bakal Calon Presiden: Masa Aku Dipasangin PSI
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Buruan! 10 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis, Langsung Cair ke Akun DANA Kamu
-
Mayor Teddy Turun Tangan! Program Makan Gratis Prabowo Kini Sasar Kelompok Kunci 3B
-
Bank Mandiri dan KAI Group Resmikan Implementasi QRIS Tap di Transportasi Publik: Makin Praktis!
-
Dasco Langsung Eksekusi: Layanan Jantung BPJS di Tangerang Tembus Usai Satu Panggilan Telepon
-
7 Tren Sneakers yang Nilainya Turun di Akhir 2025, Solusi untuk Kamu yang Ingin Jual