SuaraJakarta.id - Kantor Advokat Betawi di Joglo, Jakarta Barat sempat disatroni diduga malin berseenjata api (senpi) pada Kamis (13/10/2022) kemarin. Pelaku misterius itu bahkan sempat mengancam dengan menondongkan senpi setelah aksinya dipergoki oleh dua orang saksi.
Aksi pria bersenpi itu terekam kamera pengawas alias CCTV dan videonya viral setelah beredar di media sosial. Akun Instagram @updateinfojakarta turut mengunggah video itu.
Dalam unggahan video berdurasi 1 menit 24 detik itu terlihat seorang pria dengan menggunakan helm berwarna putih mengendap-endap hendak mau masuk kedalam ruangan advokat tersebut.
Saat berada tepat di depan pintu, dua penghuni keluar dan menanyakan hendak kedatangan orang tersebut. Berdasar keterangan jika peristiwa itu terjadi sekira pukul 04.41 WIB.
Baca Juga: Moli Ditangkap Polisi Lagi Seusai Ambil Motor Orang Sembahyang di Buleleng
"Kemudian kami keluar untuk menanyakan apa maksud dan tujuannya mereka?” tulis akun tersebut dikutip Suara.com, Jumat (14/10/2022).
Merasa tidak berkenan dengan pertanyaan salah seorang dari mereka, pria berhelm pun menghardiknya balik. Sembari menodongkan senjata mirip senpi kepada saksi yang memerogokinya.
Merasa nyawanya terancam, kedua orang tersebut lebih memilih mundur dan meninggalkan pelaku.
Sementara itu, Kapolsek Kembangan Kompol Ubaidilah menyebut, orang tidak dikenal itu mungkin hendak mencuri motor. Namun sudah keburu ketahuan dengan pengguni.
"Itu mungkin mau maling motor, tapi udah keburu ketahuan sama yang punya. Pas di tegur malah nodongin senjata," ungkap Ubaidilah kepada Suara.com, Jumat.
Baca Juga: Warga Perbatasan RI-Malaysia di Timur Kalbar Masih Banyak yang Simpan Senjata Api Rakitan
Ubaidilah juga mengatakan, pihaknya telah mendatangi lokasi dan meminta keterangan dari korban. Saat petugas meminta korban membuat laporan terkait hal ini, mereka menolaknya.
"Korban sudah kami minta buat laporan tapi dia nolak,” ungkapnya.
Ia mengklaim, meski tidak ada laporan tentang peristiwa ini, pihaknya bakal tetap menyelidiki peristiwa tersebut.
Berita Terkait
-
Kehabisan Rudal, Pilot F-15 AS Tembak Drone Iran dengan Senjata Api!
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Warga Sumsel Diringkus Polisi Usai Curi Brankas Rp 5 Miliar dan Emas 1 Kg di Tangsel
-
FPI Bakal Gelar Aksi Reuni 411 di Patung Kuda, Polisi Kerahkan Ribuan Personel Tanpa Senjata Api
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual