SuaraJakarta.id - Polisi mengatakan pelaku pemukulan driver ojek online (Ojol) di Jalan Raya Mangga Besar, Tamansari, Jakarta Barat bukanlah tamu Hotel Sumi.
Kanit Krimum Polres Metro Jakarta Barat, AKP Avrillendi menyebut, pelaku masuk ke dalam hotel tersebut hanya karena kebetulan ia melintas di sana.
"Gak nginap (bukan tamu). Kebetulan lagi di sekitaran situ aja," kata Avril saat dihubungi Suara.com, Kamis (10/11/2022).
Saat itu, Avril melanjutkan, pelaku mencari tempat aman lantaran dikejar sekawanan ojol setelah ia melakukan pemukulan terhadap salah satu ojol di kawasan Lokasari.
"Iya karena diuber-uber, lari ke situ. Cari aman, di dalam,” kata Avril.
Sebelumnya diberitakan, pintu kaca Hotel Sumi, Taman Sari, Jakarta Barat pecah berserakan akibat ratusan massa ojol menggeruduk hotel tersebut, pada Rabu (9/11/2022) malam. Aksi tersebut merupakan buntut penganiayaan terhadap rekan mereka.
Driver ojol yang menjadi korban penganiayaan, Hendri mengatakan, kejadian bermula saat ia sedang melintas di Jalan Raya Mangga Besar, saat itu ada pelaku yang hendak menyeberang memarahinya.
Pelaku saat itu memarahi korban, lantaran dianggap hampir menabraknya. Saat itu Hendri beralasan jika jarak antara ia dan pelaku masih cukup jauh, sekitar satu meter.
"Dia mau mukul saya. Saya berhenti saya samperin, ‘Kenapa mau mukul saya?’ katanya 'Lu kan mau nabrak gua', kata saya 'nabrak? Orang masih jauh gitu'. Terus dia langsung mukul saya," kata Hendri di lokasi.
Baca Juga: Kaca Pintu Hotel Sumi Pecah hingga Tanaman Hias Berserakan Buntut Amukan Massa Ojol di Taman Sari
Hendri mengaku, saat itu ia mendapat tiga kali pukulan yakni di pipi kanan, kemudian kepala bagian kiri, dan kepala bagian belakang. Akibatnya wajahnya terlihat lebam akibat kekerasan dari pelaku.
Usai melakukan penganiayaan, pelaku kemudain kabur ke arah Lokasari. Tidak terima dipukul oleh pelaku, kemudian korban mengadukan hal itu ke rekan ojol lainnya yang kebetulan saat itu sedang mangkal di dekatnya.
Korban beserta rekan seprofesinya melakukan pengejaran, hingga akhirnya pelaku masuk ke dalam Hotel Sumi. Ojol yang geram kemudian menghubungi rekan-rekan lainnya. Alhasil mereka mengepung hotel tersebut.
Ojol menjadi beringas, saat pelaku diamankan pihak hotel lantaran dikhawatirkan ia akan menjadi sasaran amukan massa.
Hiruk pikuk massa kemudian membuat pintu hotel yang terbuat dari kaca pecah berantakan. Pot tanaman hias di pelataran hotel pun banyak yang rusak dan terbalik akibat aksi tersebut.
Keberingasan massa juga kembali memuncak saat polisi hendak menggiring pelaku dari dalam hotel ke Polres Metro Jakarta Barat. Mereka berupaya menghakimi pelaku meski petugas telah melerainya.
Berita Terkait
-
Harapan Akhir Tahun Pekerja Online, Rieke Minta Kado Spesial Perpres Perlindungan dari Prabowo
-
Zaskia Adya Mecca Bawa Kabar Terkini dari Kondisi Kala dan Faisal Usai Insiden Pemukulan TNI
-
Kasus Pemukulan Karyawan Zaskia Adya Mecca oleh Oknum TNI Diulang dari Awal, Kala Jadi Saksi Kunci
-
Aksi Peringatan Satu Bulan Kematian Affan Kurniawan dan Korban Tragedi 29 Agustus
-
Vonis Pertama Kasus Rantis Maut: Aipda Rohyani Divonis 20 Hari dan Wajib Minta Maaf
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Muhaimin Iskandar: Masyarakat Bisa Laporkan Pesantren Rusak ke Call Center Ini
-
Bahlil Sebut Indonesia Rencana Berhenti Impor Solar Pada 2026, Diganti Dengan B50
-
Hyundai Resmi Jadi Sponsor Persija, Nilai Kontrak Bikin Penasaran!
-
Mantan Kadisbud DKI Jakarta Ditutut 12 Tahun Penjara Karena Dugaan Korupsi Rp 36 Miliar
-
Tabrak Lansia Hingga Meninggal, Pengemudi Katarak Divonis 2 Tahun: Lebih Berat dari Tuntutan Jaksa!