SuaraJakarta.id - Polisi menangkap Tarmin (43) pelaku Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) di Cisauk, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Aksi ini dilakukan lantaran pelaku curiga istrinya, KYT (44), main serong alias selingkuh.
Kanit Reskrim Polsek Cisauk, Ipda Margana mengatakan, kasus suami pukul istri ini terjadi di Kelurahan Kademangan, Kecamatan Setu, Tangsel, pada Jumat (13/11/2022).
"Suaminya curiga atau cemburu dengan istrinya karena diduga selingkuh," kata Margana saat dikonfrimasi, Rabu (16/11/2022).
Margana menjelaskan kronologi KDRT yang videonya viral di media sosial. Berawal saat korban memasak bekal untuk suaminya yang akan pergi kerja sebagai satpam.
Usai menyiapkan bekal, korban pamitan keluar rumah untuk mengisi bensin motor. Bukan memberi izin, pelaku kemudian menganiaya lantaran curiga istrinya akan menemui laki-laki lain.
"Suaminya nanya 'Mau ke mana lu, keluar mau nge-jablay?'. Sehingga terjadi pertengkaran dan suaminya mukul dengan tangan kosong, nendang, benturin kepala ke kursi," papar Margana.
Akibat dari penganiayaan itu, korban alami luka di leher dan bagian wajah.
"Akibat kejadian itu korban mengalami memar di gigi, pipi, leher belakang kira kira itu lukanya perbuatan tidak menggunakan akan alat hanya tangan kosong," pungkasnya.
Baca Juga: Curiga Main Serong, Suami di Tangsel Pukul hingga Banting Istri
Berita Terkait
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Benyamin Davnie: Kritik Mahasiswa adalah Energi, Kami Berpacu dengan Waktu Benahi Sampah Tangsel
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang
-
Aksi Buang Sampah Warnai Protes di Kantor Wali Kota Tangsel
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!