SuaraJakarta.id - Presiden Uni Emirat Arab Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) menelepon Presiden Joko Widodo (Jokowi), Selasa, untuk mengucapkan belasungkawa atas bencana gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.
Hal itu disampaikan Jokowi melalui unggahan akun Instagram @jokowi, Selasa malam.
"Menerima telepon dari sahabat, Presiden Persatuan Emirat Arab Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan, yang menyampaikan belasungkawa dan simpatinya atas bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur," demikian deskripsi pada unggahan pada akun Instagram Jokowi.
Jokowi dalam unggahannya menyampaikan, UEA siap membantu dalam penanganan korban gempa di Cianjur. Ia mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Presiden MBZ.
Gempa magnitudo 5,6 terjadi di Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11) dan menyebabkan ratusan orang meninggal dunia.
Sehari setelah kejadian, Selasa hari ini, Presiden Jokowi langsung meninjau tempat terdampak gempa di Cianjur dan melihat proses penanganan korban.
Joko Widodo dalam arahannya meminta jajarannya untuk mendahulukan proses evakuasi korban gempa.
"Untuk korban-korban yang masih dihimpun saya perintahkan untuk didahulukan evakuasinya, penyelamatan didahulukan," ujar Jokowi.
Baca Juga: Bantu Korban Gempa Cianjur, Miss Universe Swiss Lelang Batik
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games
-
Pencinta Basket Wajib Tahu! IBLTV Kini Bisa Dilanggani Langsung Pakai GoPay
-
Swiss-Belresidences Kalibata Hadirkan Kehangatan Berbuka di Kampoeng Ramadan
-
Cek Fakta: Viral Wali Kota Madiun Maidi Serahkan Rp800 Juta ke Jokowi, Ini Faktanya
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya