Scroll untuk membaca artikel
Siswanto
Jum'at, 02 Desember 2022 | 10:34 WIB
Peserta Munajat Akbar Reuni 212 membubarkan diri usai mengikuti kegiatan di Masjid Agung At-Tin, Jakarta, Jumat (2/12/2022). ANTARA/Yogi Rachman

SuaraJakarta.id - Peserta Munajat Akbar Reuni 212 di Masjid Agung At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, mulai membubarkan diri pukul 10.00 WIB.

Melalui pengeras suara, panitia kegiatan mengimbau kepada peserta untuk menjaga ketertiban dan membersihkan sampah saat meninggalkan lokasi kegiatan.

Arus lalu lintas di Jalan Raya TMII tersendat imbas banyaknya peserta kegiatan Munajat Akbar Reuni 212 yang meninggalkan lokasi, menurut laporan Antara.

Petugas kepolisian dari Satlantas Polres Metro Jakarta Timur dan Dinas Perhubungan mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi.

Baca Juga: Arus Lalu lintas Tetap Lancar Saat Berlangsung Reuni 212 di Masjid At-Tin

Laporan reporter Suara.com menyebutkan sejumlah tokoh tadi menghadiri acara itu, di antaranya Bahar Smith, Titiek Soeharto, dan Rizieq Shihab.

Titiek mengapresiasi penyelenggaraan acara reuni hari ini.

"Jadi nostaligia 2016 dulu. Alhamdulillah antusiasme masih banyak sekali yang datang," kata dia.

"Kita berdoa semuanya, diringankan langkahnya datang ke sini untuk berdoa, untuk bangsa kita. Supaya semua bangsa ini terlepas dari penderitaan dan gonjang ganjing," Titiek menambahkan.

 Acara itu berlangsung mulai pukul 03.00 WIB diisi dengan sejumlah kegiatan, seperti shalat tahajud, shalat berjamaah, pembacaan selawat dan tausiah dari sejumlah tokoh ulama.

Baca Juga: Habib Rizieq Dipaksa Hadir Reuni 212, Petamburan Sampai Dipenuhi Bus Simpatisan

Polda Metro Jaya telah mengerahkan 310 personel untuk pengamanan acara Reuni Aksi 212. [rangkuman laporan Suara.com]

Load More