SuaraJakarta.id - Kasus penemuan jenazah satu keluarga di sebuah rumah kompleks perumahan Citra 1 Extension Kalideres, Jakarta Barat, memasuki babak baru. Meski tidak menyebut penyebab kematian, polisi mengklaum menemukan sebuah mantra di rumah tersebut.
Ketua RT setempat, Asiung mengatakan penemuan mantra itu saat petugas melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pada Minggu (27/11) kemarin. Saat olah TKP Asiung mengaku ikut masuk ke dalam rumah lantaran diminta oleh pihak kepolisian untuk menyaksikan.
“Iya waktu olah TKP saya ikut,” kata Asiung, saat dikonfirmasi, Senin (5/12/2022).
Saat itu, kata Asiung, ia melihat pihak kepolisian menemukan secarik kain putih berukuran kecil yang diduga bertuliskan mantra.
Meski demikian, Asiung mengaku tidak tahu persis tulisan apa yang ada dalam kain tersebut lantaran ia tidak sempat membacanya. Polisi hanya menunjukan kain itu tanpa sempat dibaca Asiung.
“Iya betul ada ditemukan mantra pada kain putih ukuran kecil. Mereka yang menemukan, terus diperlihatkan sesudah selesai di depan. ‘Ini pak RT jimatnya tuh’. Ada satu kain,” ucap Asiung menceritakan.
Asiung mendefinisikan ‘jimat’ yang ditemukan oleh petugas dalam olah TKP kali ini, menurutnya bukan hal yang baru. Terlebih bagi pemeluk ajaran Budha, tulisan mantra yang ditemukan petugas di TKP, biasanya digunakan untuk pengusir roh jahat.
“Ya zaman dulu, apalagi pemeluk ajaran Budha kan itu biasanya kayak sebagai penangkal bahaya aja, roh-roh jahat seperti itu,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Rapat Bersama Ahli Terkait Kasus Satu Keluarga Tewas di Kalideres, Polda Metro Jaya: Dua Hari ke Depan Kita Rilis
-
Sebelum HUT 6 Desember, Polda Metro Janji Tuntaskan Kasus Satu Keluarga Tewas di Kalideres
-
Kriminolog: Satu Keluarga Kalideres Diduga Menjauhkan Diri dari Ajaran Agama di Indonesia: Menyukai Hal Mistis
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!