SuaraJakarta.id - Polisi menduga jasad pria berinisial M (33) yang ditemukan di saluran air di Jalan Pesanggrahan Raya RT 04/05, Jakarta Selatan, merupakan korban kecelakaan.
"Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) kuat dugaan karena kecelakaan," kata Kapolsek Pesanggrahan Kompol Nazirwan kepada wartawan, Selasa (7/2/2023).
Namun, Nazirwan belum memastikan apakah pria yang diketahui sebagai kader partai politik (parpol) itu korban kecelakaan tunggal atau tabrak lari.
Dia hanya menyebutkan kasus ini ditangani Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Jakarta Selatan.
Baca Juga: Mayatnya Ditemukan di Got Pesanggrahan Jaksel, Kader PDIP Diduga Tewas Kecelakaan
"Bisa koordinasi dengan Unit Laka," ujar dia.
Sebelumnya, warga menemukan seorang pria tidak bernyawa di saluran air Jalan Pesanggrahan Raya RT 04/05, Jakarta Selatan, pada pukul 06.00 WIB, Senin (6/2/2023).
"Saya melihat mayat tersebut dalam kondisi telungkup saat hendak ke kantor Kelurahan Pesanggrahan untuk absen kerja," kata petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Pesanggrahan, Ubed Junaedi.
Menurut Ubed, keterangan saksi di lapangan menyebutkan ada satu unit motor sudah terparkir di pinggir jalan pada pukul 04.15 WIB.
Ubed pun langsung melaporkan hal tersebut ke polisi.
Baca Juga: Hendak Bersihkan Jalan, Dua Petugas PPSU Temukan Mustakim Tewas Tengkurap di Got Pesanggrahan
Kapolsek Pesanggrahan Kompol Nazirwan membenarkan adanya penemuan jasad tersebut.
"Iya benar, tadi pagi pukul 06.00 WIB, ada laporan dari warga dan kemudian kita tindaklanjuti dengan mendatangi TKP (tempat kejadian perkara)," kata Nazirwan.
Dari olah TKP polisi juga menemukan barang milik korban berinisial M (33), satu unit kendaraan roda dua merek Honda Vario dengan nomor polisi B-6617-WOT, satu buah dompet berisi KTP, SIM, STNK dan kartu anggota partai serta satu unit ponsel genggam.
Nazirwan menyebutkan jenazah kader parpol tersebut sudah dibawa ke RSU Fatmawati untuk dilakukan visum dan autopsi. [Antara]
Berita Terkait
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
Pemulangan 7 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Sarawak Terkendala Biaya
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati